Bikin Ngiler, 5 Kuliner Khas Pekalongan yang Enak dan Menggugah Selera Wajib Dicoba

- 24 Mei 2024, 17:30 WIB
Pindang Tetel, kuliner khas Pekalongan Jawa Tengah
Pindang Tetel, kuliner khas Pekalongan Jawa Tengah /Foto: Instagram/@dapur.masbrewok/

Hidangan yang satu ini pas disajikan saat hari raya Lebaran. Cita rasa khas menjadi daya tarik, diminati dan diburu oleh banyak orang.

Dilansir dari cookpad/Faridatul Khasanah, berikut resep untuk membuat Garang Asem Khas Pekalongan, Jawa Tengah.

Bahan-bahan:
1/4 daging sapi dan sedikit tetelan sapi

Bumbu ulek:
10 siung bawang merah
4 siung bawang putih
2 butir kemiri
1/2 sdt merica/lada
1 ruas kencur
1 ruas jahe
3 buah kluwek (diambil dalamnya dan direndam air panas)

Bumbu Cemplung:
3 lembar daun salam
1 ruas lengkuas
5 buah tomat hijau
1 batang daun bawang
15 biji cabe rawit utuh
Secukupnya garam
Secukupnya gula pasir
1/2 sdt kaldu jamur
Secukupnya minyak

Cara membuat:
1. Daging sapi dan tetelan dicuci hingga bersih dan direbus selama 10 menit lalu buang air untuk diganti yang baru dan angkat daging dan tetelan potong kotak-kotak. Kemudian rebus air tunggu hingga mendidih masukkan daging tadi rebus sampai empuk selama 1 jam.

2. Semua bumbu ulek digoreng dan diulek hingga halus sisihkan, kemudian kluwek diulek juga.

3. Panaskan minyak tumis bumbu ulek, tambahkan bumbu cemplung (daun salam dan laos) dan kluwek.

4. Kemudian masukkan bumbu tumis kedalam rebusan daging dan tambahkan garam, gula, kaldu bubuk dan cabe rawit utuh. Tunggu hingga mendidih masukkan tomat dan daun bawang. Tes rasa kalau sudah pas siap dihidangkan selagi panas.

5. Kluban Botok

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah