Latihan Pernapasan Mengatasi STRES, Praktikan! BANYAK PIKIRAN jadi Lega

- 14 Maret 2022, 16:59 WIB
Ilustrasi stres/foto:pixabay
Ilustrasi stres/foto:pixabay /

Portal Kudus - Stres merupakan reaksi dari tubuh ketika tertekan, ada ancaman dan bisa menimbulkan masalah serius pada kesehatan.

Depresi, sakit kepala, hingga penyakit jantung adalah akibat dari stres yang terus menerus.

Di bawah ini terdapat teknik bernafas untuk menghilangkan stres dan hanya butuh waktu 5 menit untuk melakukannya.

Dilansir dari Today.com, terdapat tiga teknik pernafasan untuk mengatasi stres yaitu :

1. Tarik Nafas Dalam/Box Breathing/Square Breathing
Box braeting adalah teknik bernafas secara dalam dan berirama.

Teknik yang berfungsi sebagai langkah awal mengontrol pikiran ini cukup mudah dalam melakukannya.

Baca Juga: Obat Alami Asam Urat, Mudah dan Hemat Seledri Salah Satunya

Berikut cara melakukan Box Breathing :
- Pastikan posisi sedang duduk
- Pertama hembuskan nafas
- Selanjutnya tarik nafas selama lima hitungan, dam simpan (jangan keluarkan dalam waktu sama 5 hitungan
- Kemudian buang nafas, buang dengan waktu yang sama juga yaitu 5 hitungan.

Teknik Box Breathing ini bisa diulangi sebanyak lima kali agar pola pikiran bisa lebih terkontrol.

2. Pernapasan Resonan/Pernapasan Koheren
Pernapasan ini akan membantu agar menjadi tenang dan rileks.

Agar otak menjadi rileks maka perlu melakukan perlambatan nafas dalam satu menit.

Jika biasanya orang dewasa rata-rata bernafas 15-20 kali per menit. Maka agar relaksasi otak menjadi optimal, ubahlah menjadi 5 tarikan nafas per menit.

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Bawang Bu Rudy yang Terkenal di Surabaya, Sahur dan Berbuka Semakin Istimewa

Agar mudah dalam melakukan, di playstore atau appstore ada aplikasi yang bisa membantu dalam menghitung pernafasan.

Ketika mencoba pertama kali, disarankan melakukan malam hari dengan mata yang tertutup, dan durasi latihan pernapasan kurang lebih 20 menit per hari.

3. Pernapasan Perut
Pernapasan yang memanfaatkan otot perut/diafragma ini bisa dipakai untuk meditasi.

Pernapasan perut bertujuan menenangkan sistem saraf, sehingga bisa menjadikan orang lebih tenang.

Baca Juga: SiCepat Ekspres Buka Suara Soal PHK Massal dan Penyodoran Surat Pengunduran Diri yang Sedang Viral

Pernapasan perut dalam praktik adalah sebagai berikut :

- Pastikan posisi berbaring agar nyaman
- Lakukan tarik nafas melalui hidung dan masukkan ke perut, caranya yaitu dengan dengan mengunci/mengembangkan perut saat menarik nafas
- Kemudian bisa membuang nafas dengan durasi 4 detik

Lakukan pernapasan perut ini agar kondisi stress bisa kembali normal, dengan setiap hari melakukan selama 5 menit.

Demikian tiga teknik pernafasan sederhana yang dapat menetralisir stress dan mengurangi banyak pikiran.***

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: today.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah