Hindari Bahaya! Simak 10 Cara Mencegah Penculikan Anak yang Wajib Diketahui Orang Tua

- 26 Februari 2023, 07:14 WIB
Ilustrasi penculikan anak. /Pexels/Meruyert
Ilustrasi penculikan anak. /Pexels/Meruyert /

 

Portal Kudus- Inilah 7 tips pencegahan terhadap penculikan bagi orang tua untuk waspada dan tetap mengawasi putra putrinya, di tengah maraknya berita penculikan anak. 

Apa saja tindakan yang dapat dilakukan orang tua? Bagaimana cara pencegahan untuk menghindari kasus penculikan? Simak jawaban selengkapnya dalam artikel ini

Prioritas utama bagi orang tua adalah menjaga keamanan anaknya. Tentu saja, dengan berita penculikan yang semakin marak di Indonesia menjadi sesuatu kekhawatiran tersendiri. 

Namun, potensi bahaya masih dapat dicegah dengan cara menghindarkan anak dari hal-hal yang dapat memicu penculikan. Serta terus mengawasi dan mengajari terkait pentingnya keselamatan diri kepada anak.

Baca Juga: Apa itu Sindrom Stockholm? Kenali Penyebab, Gejala dan Cara Mengatasinya: Ikatan Unik Penculik dan Sandera

Beberapa tindakan umum yang biasa dilakukan penculik dalam menjalankan aksinya diantaranya dengan menanyakan arah kepada anak, menawarkan permen, menunjukkan kepada anak seekor binatang, maupun menawarkan tumpangan. 

Oleh karena itu, untuk menghindari kasus penculikan anak. Berikut telah dirangkum oleh portalkudus.com yang dilansir dari NCMEC Know the Rules Child Safety, tips keselamatan yang dapat diajarkan kepada anak, antara lain 

1. Mengajari anak untuk selalu mengajak teman saat berjalan kaki atau bersepeda, dan tetap bersama rombongan apabila sedang menggunakan kendaraan umum maupun sedang menunggu bus di halte. Pastikan mereka tahu bus mana yang akan dinaiki.  

2. Memberikan pengarahan kepada anak terkait rute mana saja yang dapat dilalui maupun yang sebaiknya dihindari saat perjalanan ke/dari sekolah. Kenalkan juga tempat-tempat yang aman dikunjungi apabila sedang diikuti atau membutuhkan bantuan. Ajarkan juga bahwa mereka tidak boleh mengambil jalan pintas. 

Halaman:

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Sumber: Daily.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x