Sering Berjumpa Namun Tidak Sadar Kue Keranjang Artinya Apa? Penasaran Simak Penjelasan Berikut

- 10 Februari 2021, 23:57 WIB
Kue keranjang, salah satu makanan khas Imlek.
Kue keranjang, salah satu makanan khas Imlek. /Portal Jogja/Pradyasinta

Masyarakat Negeri Cina, terdapat kebiasaan untuk menyantap kue keranjang terlebih dahulu ketika tahun baru agar mendapatkan keberuntungan dalam pekerjaan.

Setelah menyantap kue keranjang, barulah mereka menyantap makanan lainnya seperti nasi dan makanan lainnya.

Semakin penasaran dengan rasanya?, sebenarnya di saat sudah mendekati Imlek sangat mudah mencari kue keranjang. Menurut pengamatan, kue inipun sudah masuk ke minimarket dan swalayan.

Hafidz warga kudus yang sempat ditemui redaksi sedang membeli kue ini di minimarket menuturkan “saya beli kue keranjang ini disini, sekarang banyak dan mudah mencari kue keranjang ini” ungkapnya.

Menurutnya rasanya seperti jenang, namun rasa mainisnya beda. Yang membuat penasaran sebenarnya memakan kue keranjang yang baru degan yang sudah agak lama ditoko. “Jika yang sudah lama dipotong dengan pisau akan mudah dan dimakan kenyal dan kering, kalau yang baru lengket dipisau” tambahnya.

Menurut beberapa sumber, tepung ketan pada kue keranjang yang lengket memiliki makna persaudaraan yang sangat erat dan selalu menyatu.

Kalau gula, bermakna manisnya kegembiraan dan selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik dalam hidup.***

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: Dari berbagai sumber, PRMN, VIU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x