ASI Tidak Keluar? Jangan Khawatir, Simak Penjelasannya Disini

- 4 Agustus 2022, 17:05 WIB
Ilustrasi ASI Tidak Keluar? Jangan Khawatir, Simak Penjelasannya Disini
Ilustrasi ASI Tidak Keluar? Jangan Khawatir, Simak Penjelasannya Disini /

Portal Kudus - Dokter spesialis anak dan konselor laktasi dr. Jeanne-Roos Tikoalu mengimbau agar ibu tak perlu khawatir jika ASI tak keluar setelah persalinan.

Juga tidak perlu khawatir jika ASI hanya keluar sangat sedikit sesaat setelah persalinan, terutama bagi ibu yang melahirkan anak pertamanya.

dr. Jeanne mengatakan bahwa ASI pada ibu yang melahirkan anak pertama bukan berarti tidak ada, melainkan di ASI terdapat sistem, apabila seorang ibu pernah menyusui, di payudaranya ada sel memori.

Sehingga ketika nanti ibu hamil lagi, sel memori sudah lebih cepat bekerja.

Baca Juga: Perjalanan Minion dalam Mencari Tuan Jahat sampai Akhirnya Bertemu dengan Gru

Tentunya setiap ibu memiliki pengalaman yang berbeda-beda.

Saat melahirkan anak pertama, ibu membutuhkan waktu dan perangsangan untuk membuat ASI keluar dalam jumlah melimpah beberapa hari setelah melahirkan.

dr. Jeanne juga mengatakan bahwa ibu tak perlu cemas dihantui pertanyaan apakah ASI-nya belum diproduksi.

Karena sebetulnya ASI sudah diproduksi sejak masa kehamilan empat bulan atau 16 minggu.

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x