Keuntungan Budidaya Ikan Lele Bagi Pemula di Pekarangan Rumah Adalah Seperti Berikut

- 20 Oktober 2021, 21:03 WIB
budidaya ikan lele
budidaya ikan lele /tangkap layar/youtube channel KKP RI

Budidaya ikan lele Sangkuriang ini juga sama persis dengan jenis lainnya, hanya saja jenis ini lebih memiliki daya tahan yang bagus terhadap lingkungan.

Keunggulan budidaya ikan lele sangkuriang yang dilansir dari berbagai sumbaer adalah, Induk lele Sangkuriang merupakan hasil perbaikan genetik melalui cara silang balik antara induk betina generasi kedua (F2) dengan induk jantan generasi keenam (F6).

Induk betina F2 merupakan koleksi yang ada di Balai Budidaya Air Tawar (BBAT) Sukabumi yang berasal dari keturunan kedua lele dumbo yang diintroduksi ke Indonesia tahun 1985.

Sedangkan induk jantan F6 merupakan sediaan induk yang ada di Balai Budidaya Air Tawar Sukabumi. Induk dasar yang didiseminasikan dihasilkan dari silang balik tahap kedua antara induk betina generasi kedua (F2) dengan induk jantan hasil silang balik tahap pertama (F2 6).

Budidaya ikan lele Sangkuriang dapat dilakukan di areal dengan ketinggian 1 m – 800 m dpi.

Media perikaan, baik kualitas tanah maupun air tidak terlalu spesifik, artinya dengan penggunaan teknologi yang memadai terutama pengaturan suhu air budidaya masih tetap dapat dilakukan pada lahan yang memiliki ketinggian diatas >800 m dpi.

Namun bila budidaya ikan lele dikembangkan dalam skala massal harus tetap memperhatikan tata ruang dan lingkungan sosial sekitarnya, artinya kawasan budidaya yang dikembangkan sejalan dengan kebijakan yang dilakukan Pemda setempat.

Dalam budidaya ikan lele, baik kegiatan pembenihan maupun pembesaran dapat dilakukan di kolam tanah, bak tembok atau bak plastik dan sekarang ini sudah ada teknologi bioflok.

Teknologi rekayasa perikanan seperti bioflok dapat memanfaatkan lahan pekarangan walaupu sangat terbatas luasnya dan budidaya ikan lele dan bibit hasil rekayasa genetik, untuk mencapai hasil yang maksimal.***

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah