Harga Tiket Masuk Kebun Raya Bogor Terbaru Beserta Jam Operasionalnya

- 19 Desember 2021, 04:05 WIB
Ilustrasi Kebun Raya Bogor, kunci jawaban tema 4 kelas 2 SD MI.
Ilustrasi Kebun Raya Bogor, kunci jawaban tema 4 kelas 2 SD MI. /freepik.com/ Freepik.

Portal Kudus- Simak harga tiket masuk kebun Raya Bogor terbaru beserta jam operasionalnya.

Kebun raya berlokasi di tengah kota bogor. Tepatnya berada di Jl. Ir. Haji Djuanda No.13, Paledang, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16122.

Kebun Raya Bogor merupakan salah satu ikon wisata Kota Hujan yang memang layak sebagai destinasi wisata.

Baca Juga: Tafsir Mimpi Memakai Cincin Emas Menurut Primbon Jawa, Pertanda Baik? Berikut Ulasan Lengkapnya

Selain itu juga terdapat beberapa museum seperti Museum Zoologi yang menyimpan berbagai jenis fosil hewan. Baik hewan laut, mamalia, hingga bermacam jenis burung ada di sini. Dengan luas area setidaknya 87 hektar, sangat nyaman sebagai area rekreasi keluarga.

Dilansir dari berbagai sumber, harga Tiket kebun raya terbilang sangat murah untuk ukuran taman yang luasnya puluhan hektar. Berikut daftar harga tiket masuk Kebun Raya Bogor.

Baca Juga: Ciri-Ciri Anak Kekurangan Protein, dari Mudah Kelelahan sampai Pertumbuhan Terhambat

Harga Tiket Masuk Kebun Raya Bogor

Tiket Masuk Domestik & Mancanegara Weekday: Rp16.500

Tiket Masuk Domestik & Mancanegara Weekend: Rp26.500

Tiket Masuk Sepeda Weekday: Rp15.000

Tiket Masuk Sepeda Weekend: Rp20.000

Baca Juga: Biodata Aditya Zoni dan Pacarnya, Tanggal Lahir, Mantan, Keturunan hingga Umur, Aktor Ganteng Adik Amar Zoni

Tiket Parkir Kendaraan

Tiket Masuk Parkir Mobil: Rp50.000

Tiket Masuk Parkir Motor: Rp5.000

Beberapa hal yang perlu mendapat perhatian sebelum datang berkunjung:

1. Untuk pembelian tiket dapat langsung melalui website resmi www.kebunraya.id atau di loket tiket.

2. Anak-anak dengan tinggi 80 cm wajib memiliki tiket masuk.

Baca Juga: Tafsir Mimpi Memakai Cincin Putih, Diantaranya Anda Akan Segera Mendapatkan Pendamping Hidup

3. Sementara ini tidak ada batasan usia untuk berkunjung ke Kebun Raya Bogor.

4. Setiap Senin-Jumat, mobil dapat masuk dan parkir di tempat yang tersedia.

5. Sabtu, Minggu dan tanggal merah, mobil tidak dapat masuk dan parkir.

6. Pengunjung bisa masuk melalui pintu 1 dan 3.

Baca Juga: Video Klip NOAH Terbaru 'Yang Terdalam' Dibintangi Iqbaal Ramadhan Langsung Masuk Jajaran Trending Youtube

7. Wajib datang dalam kondisi sehat, menggunakan masker, membawa hand sanitizer dan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

8. Kebun Raya Bogor memperbolehkan pengunjung masuk untuk berolahraga atau kunjungan perorangan.

9. Tidak boleh membawa makanan dari luar, berkerumun dan piknik di area Kebun Raya Bogor.

10. Tiket masuk sepeda berlaku untuk pengunjung yang membawa sepeda sendiri dan mau berkeliling di dalam area Kebun Raya, namun harga tiket belum termasuk dengan tiket masuk pengunjung.

Baca Juga: 7 Tips Perawatan Wajah Alami Sebelum Tidur Agar Cantik dan Segar di Pagi Hari

Jam Operasional Kebun Raya Bogor

Area Kebun Raya Bogor terbuka untuk umum setiap hari. Mulai dari pagi hingga sore hari.

Jam Buka

Kebun Raya Senin-Jumat 08.00-16.00 WIB

Kebun Raya Sabtu-Minggu 07.00-16.00 WIBItulah harga tiket dan jam operasinal Kebun Raya Bogor.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah