Cek Samsung A12 Harga dan Spesifikasi Terbaru

11 September 2021, 17:00 WIB
samsung a12 harga dan spesifikasi /PRMN Portal Kudus

Portal Kudus - Smartphone Samsung dari kelompok A Series memang selalu menarik banyak perhatian, terlebih karena ponsel Galaxy A Series dikenal memiliki tampilan body ponsel yang terkesan mahal serta lebih unggul dari rival-rivalnya.

Seperti salah satu ponsel keluaran terbaru dari A Series yang satu ini, yakni Samsung A12 Harga dan Spesifikasi  yang mempunyai segudang spesifikasi yang menarik dengan harga yang cukup murah di kelasnya.

Spesifikasi Samsung A12, Ponsel Terbaik dengan Fitur Lengkap

Samsung A12 secara global telah resmi dipasarkan Samsung untuk menyasar kelas menengah.

Berbekal fitur-fitur serta spesifikasi yang terbaik di kelasnya, HP Samsung Galaxy A12 ini tetap menawarkan harga yang sangat kompetitif.

Baca Juga: Ponsel Entry Level Terbaik dan Murah, Ini Dia Harga Samsung A02s

Apalagi, secara spesifikasi, HP besutan Samsung yang satu ini memiliki beberapa fitur yang tidak dipunyai ponsel-ponsel di segmen yang sama.

Karena itulah tidak heran apabila ponsel Galaxy A12 menjadi menarik perhatian siapa saja semenjak peluncurannya.

Soal kinerja ponsel, memang Samsung A12 ini hanya dipersenjatai dengan MediaTek Helio G80, tapi itu sudah cukup baik karena dikawinkan dengan beberapa spesifikasi menunjang dan sesuai.

Berbekal layar 6,4 inci, Samsung A12 mampu menyajikan tampilan layar yang luas dan sudah suuper AMOLED yang mampu memberikan ketajaman dan warna yang sangat brilian.

Baca Juga: Samsung A22 Harga, Terdapat 2 Pilihan Model

Untuk variannya, Samsung menawarkan 2 pilihan varian A12 dengan RAM 6GB ROM 128GB, serta varian RAM 8GB dengan ROM 128GB.

Dengan kapasitas memori penyimpanan yang besar, rasanya sudah lebih dari cukup ponsel ini bisa menyimpan banyak file untuk kebutuhan aktifitas sehari-hari anda. Bahkan, anda juga bisa menambahkan microSD yang bisa support hingga 1TB.

Baca Juga: Samsung Z Flip 3 dan Samsung Z Fold Z 3 Siap Ramaikan Samsung Indonesia, Ini Artikel Selengkapnya

Cek Samsung A12 Harga dan Spesifikasi Terbaru PRMN Portal Kudus

HP Samsung A12 ini juga memiliki kelebihan pada sektor kameranya yang sudah mengusung quad camera dengan kamera utama beresolusi 64MP.

Kualitas gambar yang anda ambil melalui smartphone ini akan lebih maksimal dengan adanya wide camera 8MP, ultrawide 5MP dan depth camera 5MP.

Untuk urusan fotografi, Samsung sepertinya tidak main-main membekali ponsel ini dengan kamera yang ciamik.

Selain dibagian belakangnya, tampilan depan juga terdapat single camera yang beresolusi 20MP.

Berlanjut pada sektor lainnya di ponsel A12 ini, Samsung juga memberikan jaminan bahwa HP ini bisa digunakan lebih tahan lama.

Baca Juga: Samsung Resmi Luncurkan Galaxy Z Fold 3 dan Galaxy Z Flip 3, Ini Spesifikasi Lengkap dan Harganya

Bagaimana tidak, baterai berkapasitas 5.000 mAh milik Samsung A12 membuat ponsel bisa anda gunakan lebih awet.

Dalam hal pengisian juga bisa lebih cepat berkat adanya fitur fast charging 15w yang juga disematkan di smartphone ini.

Beberapa fitur yang menarik lainnya yang ada pada Samsung Galaxy A12 ialah sudah adanya fitur fingerprint atau sensor sidik jari yang menjadi fitur ponsel kekinian.

Dengan dibekali banyak spesifikasi yang cukup menakjubkan, tentu membuat siapapun penasaran berapa sebenarnya harga Samsung A12 ini.

Baca Juga: Samsung A32 Harga dan Spesifikasi, Mulai dari Rp 3 Jutaan

Samsung A12 Harga Terbaru 2021 di Indonesia, Termurah dengan Spek Lengkap

Seperti kami katakan di awal, bahwa Samsung A12 ini hadir dalam 2 varian berbeda. Namun perbedaan keduanya hanya terdapat pada kapasitas RAMnya saja, sementara kapasitas ROMnya tetap sama.

Adapun harga Samsung A12 6/ 128GB dibanderol 3.599.000 dan untuk Samsung A12 8/ 128GB dibanderol dengan harga Rp. 3.799.000.

Harga yang kami sebutkan ini berdasarkan informasi dari situs resmi Samsung Indonesia.

Ponsel Samsung Galaxy A12 ini bisa siapapun dapakan dengan murah diluar situs resmi Samsung Indonesia.

Yang pasti, perbandingan harga dan spesifikasinya membuat HP A12 sangat worth it untuk dimiliki saat ini.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Tags

Terkini

Terpopuler