Catat Jadwal dan Lokasi Tes SKD CASN 2021 di Wilayah Kota Semarang

9 September 2021, 06:35 WIB
Ilustrasi Ujian CPNS: Muncul Lagi! 10 Instansi Pemerintah Yang Rilis Jadwal SKD CPNS 2021, Segera Lihat /

Portal Kudus - Setelah dilaksanakan verifikasi terhadap berkas lamaran dan dokumen yang diunggah oleh para pelamar CPNS 2021 oleh Panitia Penyelenggara Pengadaan CPNS 2021.

Pemberitahuan Hasil Seleksi Administrasi CPNS bisa langsung diketahui dan diakses pada laman sscn.bkn.go.id dan email dengan login menggunakan akun masing-masing pelamar.

Peserta yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat / tidak lulus seleksi administrasi dapat mengajukan Masa Sanggah yang dilaksanakan pada tanggal yang tertera pada laman sscn.bkn.go.id.

Baca Juga: KJP Plus SD Bulan September 2021 Kapan Cair? Ini Syarat Dapatkan Bantuan Beasiswa Rp250 Ribu

Dari hasil verifikasi tersebut peserta yang dinyatakan lulus administrasi dapat mengikuti tahapan seleski selanjutnya yaitu tes Seleksi Kompetensi Dasar dengan sistem CAT (Computer Assisted Test).

Pelaksanaan tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dilakukan sesuai dengan pengumuman jadwal masing-masing peserta, sesuai dengan jam dan lokasi yang sudah ditentukan.

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar KJMU Tahap 2 Tahun 2021, Dapatkan Bantuan Uang Kuliah Rp9 Juta

Berikut adalah jadwal dan lokasi tempat tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CASN 2021 di wilayah Kota Semarang yang dikutip Portal Kudus dari akun Instagram @semarangpemkot.

UNNES

1. Kab. Demak: 14-17 September 2021

2. Kab. Pekalongan: 18 September 2021

3. Kota Semarang: 19 September 2021-6 Oktober 2021

4. Provinsi Jawa Tengah: 6-13 Oktober 2021

5. Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset & Teknologi: 14-18 Oktober 2021

6. Kementerian Hukum & HAM: 19 Oktober-4 November 2021

Baca Juga: Inilah Deretan Bansos Cair Bulan September 2021 Ada BSU Subsidi Upah hingga BLT Dana Desa, Chek Infonya

UDINUS

1. Kab. Batang: 14-15 September 2021

2. Kota Tegal: 16-17 September 2021

3. Kab. Tegal: 18-21 September 2021

4. Kota Pekalongan: 21-1 Oktober 2021

5. Kab. Brebes: 1-5 Oktober 2021

6. Kab. Wonosobo: 6 Oktober 2021

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji Tahap 4 Kapan Cair? Cek Status Penerima Lewat sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

Hotel UTC Semarang

1. Kab. Semarang: 14-19 September 2021

2. Kab. Kendal: 20-23 September 2021

Adapun pelaksanaan Tes SKD setiap harinya terdapat tiga sesi yaitu:

Sesi I: Pukul 08.00-09.40 WIB

Sesi II: Pukul 11.00-12.40 WIB

Sesi III: Pukul 14.00-15.00 WIB

Baca Juga: Insentif 300 Ribu Guru Madrasah Bukan PNS Akan Cair September 2021, Simak Ini Cara Mendapatkannya

Khusus pelaksanaan sesi pada hari Jumat terdapat dua sesi:

Sesi I: Pukul 08.00-09.40 WIB

Sesi II: Pukul 15.00-16.40 WIB

Diharapkan peserta Tes SKD CPNS 2021 sudah berada di lingkungan titik lokasi 1 jam sebelum pelaksanaan.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Sumber: Instagram @ semarangpemkot

Tags

Terkini

Terpopuler