RESEP Bagar Hiu Khas Bengkulu, Kuliner Unik dengan Rasa Otentik

- 4 Juni 2024, 17:37 WIB
WISATA KULINER NUSANTARA Bagar Hiu, Makanan Khas Bengkulu yang Mulai Langka
WISATA KULINER NUSANTARA Bagar Hiu, Makanan Khas Bengkulu yang Mulai Langka /Foto: Instagram/@tau.nee/

Portal Kudus - Indonesia menjadi salah satu negara dengan ragam kuliner yang paling kaya di dunia. Berbagai olahan masakan khas dapat dengan mudah dijumpai di setiap wilayah Indonesia.

Salah satu daerah di Indonesia yaitu Bengkulu, terdapat beragam kuliner khas yang enak dan lezat. Diantaranya adalah Bagar Hiu.

Bagar Hiu merupakan salah satu sajian khas Bengkulu yang berbahan dasar ikan hiu. Bagar Hiu dimasak menggunakan berbagai macam rempah, diolah seperti memasak rendang. Memasak olahan ini diperlukan keahlian khusus dikarenakan ikan hiu yang memiliki bau amis yang cukup tinggi.

Dilansir dari laman cookpad/Afri Yussunarti, berikut resep untuk membuat Bagar Hiu Khas Bengkulu.

Bahan-bahan:
1 kg ikan hiu
600 ml air
1 ibu jari asam jawa di kasih sedikit air/3 potong asam potong
3-4 sdm cabe merah halus
3-4 sdm kelapa goreng
secukupnya Garam
Penyedap rasa secukupnya bila suka
Minyak utk menumis
1 bh jeruk nipis

Bumbu yang dihaluskan:
21/2 sdm ketumbar
1/2 sdt merica
1 bh bintang
2 bh kapulaga
3 bh cengkeh
1 bh cabe jawa
Seumprit pala
1 jari lengkuas
1/2 jari jahe dan kunyit
2 bh serai
3 lm daun jeruk/salam
10 bh bawang merah
8-10 bawang putih

Cara membuat:
1. Bersihkan ikan hiu, buang kulitnya lalu beri perasan jeruk nipis.
2. Masukan bumbu halus, cabe, kelapa goreng kedalam ikan aduk rata diamkan kurang lebih 1/4-1/2 jam biar bumbu meresap.
3. Panaskan sedikit minyak masukan ikan yg telah di endap tadi aduk rata lalu masukan air asam dan air masak sampai mendidih lalu masukan garam secukupnya, penyedap rasa bila suka.
4. Masak sampai air sedikit susut tes rasa bila gulai sudah masak angkat masukan ke wadah taburkan bawang goreng.

Itulah resep untuk membuat Bagar Hiu Khas Bengkulu. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.***

Editor: Ahmad Khakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah