Bagaimana Jika Anak Susah Makan? Berikut 10 Tips Menghadapi Anak yang Susah Makan

- 5 Agustus 2022, 17:00 WIB
Ilustrasi Bagaimana Jika Anak Susah Makan? Berikut 10 Tips Menghadapi Anak yang Susah Makan
Ilustrasi Bagaimana Jika Anak Susah Makan? Berikut 10 Tips Menghadapi Anak yang Susah Makan /Pixabay.com/Pexels

Portal Kudus - Anak yang susah makan pasti membuat ibu gelisah, sudah berbagai cara dilakukan untuk membujuk anak agar mau makan, tapi anak tetap susah makan.

Pertanyaan, bagaimana tipsnya jika anak susah makan? kerap muncul di pikiran semua ibu yang sedang mengalami kejadian tersebut.

Ibu pasti khawatir gizi anak tidak terpenuhi dengan baik jika anak susah makan. Bahkan mungkin ibu bisa merasa pusing hingga stres karena mendapat tekanan dari sekitar.

Mulai dari komentar mengapa berat badan anak tak kunjung naik, mengapa anak terlihat kurus, dan komentar miring lainnya.

Baca Juga: Ketahui Jenis Vaksin Imunisasi Anak Usia 0 Hingga 18 Tahun Sesuai IDAI

Berikut 10 tips menghadapi anak yang susah makan:

1. Kenalkan anak dengan makanan rumah yang sehat jika bisa sedari awal pemberian MPASI baik itu untuk makanan sehari-harinya dan untuk selingannya.

2. Tawarkan jenis makanan yang baru selama 10 sampai 15 kali karena biasanya baru bisa diterima dan dimakan oleh anak.

3. Jika ingin menyajikan makanan baru, dampingi dengan makanan kesukaan anak.

Baca Juga: Sering Dihampiri Rasa Malas? Maudy Ayunda Berikan Tips Atasinya Dengan Cara Berikut Ini

4. Hindari asumsi atau pemikiran jika anak tidak suka dengan makanan tertentu, ini penting terlebih feeling ibu itu dapat memengaruhi anak juga.

5. Tawarkan finger foods atau makanan yang bisa digenggam anak, sehingga anak bisa belajar makan secara mandiri.

6. Ketahuilah jika susah makan atau menolak makanan adalah bagian dari cara anak menunjukkan diri sebagai individu.

7. Jangan memaksakan anak untuk menghabiskan makanan karena anak akan kehilangan kemampuan alaminya untuk merasakan lapar dan kenyang.

Baca Juga: 5 CONTOH Teks Eksplanasi Singkat Tema Sejarah, Sekolah dan Lingkungan Lengkap Beserta Strukturnya

8. Matikan televisi, komputer, dan handphone ketika jam makan berlangsung.

Hal ini supaya anak fokus dengan makanannya, anak dapat menikmati kegiatan makan tanpa ada gangguan.

Supaya anak tidak kecanduan harus menatap layar ketika akan makan.

9. Batasi pemberian jus sebelum jam makan tiba karena menyebabkan anak lebih cepat kenyang, sebagai gantinya bisa diberikan buah potong saja.

10. Berikan berbagai pilihan variasi rasa dan bentuk makanan sehat pada anak supaya tahu mana kesukaannya dan anak tidak cepat bosan.

Itulan 10 tips menghadapi anak yang susah makan, mudah-mudahan bermanfaat dan tips ini bisa ampuh membantu seluruh ibu yang membaca artikel ini.***

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: IDAI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x