Kabar Gembira! 3 Jenis Bansos Berikut Akan Cair Serentak di Bulan Agustus 2023: Cek Namamu Disini

- 2 Agustus 2023, 08:05 WIB
Kabar Gembira! 3 Jenis Bansos Berikut Akan Cair Serentak di Bulan Agustus 2023: Cek Namamu Disini
Kabar Gembira! 3 Jenis Bansos Berikut Akan Cair Serentak di Bulan Agustus 2023: Cek Namamu Disini /satria hafidz/portalkudus.com

 

Portal Kudus - Bulan Agustus 2023 akan menjadi kanar gembira bagi banyak orang. Karena 3 jenis bansos berikut ini direncanakan akan cair serentak di bulan Agustus 2023. Segera cek namamu disini!

Bantuan sosial terus digulirkan oleh pemerintah untuk membantu masyarakat kurang mampu. Rencananya pemerintah akan mengumumkan jadwal pencairan bansos pada bulan ini.

Artikel ini akan membahas lebih lanjut tentang bansos yang akan cair pada bulan Agustus 2023, serta cara melihat daftar penerima.

Baca Juga: Ide Wisata Kuliner di Bandung : Rekomendasi 5 Pizza Enak Bandung yang Bikin Ketagihan

Bulan Agustus 2023, pemerintah telah menyiapkan beberapa jenis bansos yang siap dicairkan, diantaranya:

1. Program Keluarga Harapan (PKH)
PKH merupakan program bantuan sosial tunai yang ditujukan bagi keluarga miskin dan rentan miskin.

Pada bulan Agustus 2023, PKH 2023 telah memasuki tahap yang ke 3. Bantuan tersebut akan dicairkan kepada penerima manfaatnya dengan nominal yang telah ditentukan sesuai dengan kategori masing-masing.

Baca Juga: Rekomendasi dan Sinopsis Singkat Drama Korea Bulan Agustus 2023

Adapun penyaluran PKH tahap 3 sudah dimulai sejak Juli 2023 hingga September 2023 mendatang melalui bank Himbara dan kantor Pos.

2. Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
BPNT 2023 bertujuan untuk meningkatkan akses masyarakat kurang mampu terhadap pangan yang bergizi.

Dengan adanya bantuan ini, diharapkan keluarga miskin dan rentan miskin dapat memenuhi kebutuhan pangan yang sehat dan seimbang.

Baca Juga: Eksplorasi 5 Rute Kereta Api Terpanjang dan Menakjubkan di Indonesia yang Masih Beroperasi

3. BLT Kemiskinan Ekstrem
Semula, BLT ini dikenal dengan nama BLT Dana Desa, namun seiring dengan menurunnya angka covid 19, BLT Dana Desa berubah menjadi BLT kemiskinan ektrem.

Bantuan ini diperuntukan bagi masyarakat miskin yang tergolong ekstrem atau rentan. Pada bulan Agustus 2023, pemerintah akan mencairkan BLT kepada penerima manfaatnya.

Adapun besaran yang didapat adalah Rp300.000 perbulan yang dilakukan setiap 3 bulan sekali.

Baca Juga: Misteri Terpecah! Inilah Jawaban Kode Voucher Badai Shopee 2 Agustus 2023 Diskon 100% di Balik Clue Misterius

Bansos yang akan dicairkan pada bulan Agustus 2023 memiliki kriteria penerima yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Berikut ini adalah cara melakukan pengecekan daftar penerima bansos 2023 secara online, adalah:

1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id.
2. Pilih Nama Provinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Desa/Kelurahan pada kolom yang tersedia.
3. Masukkan Nama anda sesuai dengan KTP.
4. Isi kode huruf yang sesuai dengan gambar yang ditampilkan.
5. Lalu Klik tombol CARI DATA
6. Kemudian Sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari Nama PM (Penerima Manfaat) sesuai Wilayah yang Anda inputkan.
7. Jika muncul keterangan berupa Nama Penerima, Umur, dan deretan bansos, artinya data anda telah terdaftar sebagai penerima salah satu bantuan sosial.

Baca Juga: 31 JULI 2023, BRImo Kenapa Hari Ini? Apakah Aplikasi BRImo Sedang Gangguan, Simak Cara Mengatasinya

Adapun manfaat dari bansos yang cair pada bulan Agustus 2023, diantaranya: Meringankan beban ekonomi, Meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Memperkuat stabilitas sosial.

Bansos juga berperan penting dalam memperkuat stabilitas sosial. Dengan adanya bantuan finansial, keluarga miskin dan rentan memiliki kesempatan yang lebih baik untuk memperbaiki kondisi ekonomi mereka.***

Editor: Sugiharto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah