Siap-Siap Bansos PKH dan BPNT 2023 Siap Cair Bulan Mei 2023

- 19 Mei 2023, 19:28 WIB
Siap-Siap Bansos PKH dan BPNT 2023 Siap Cair Bulan Mei 2023
Siap-Siap Bansos PKH dan BPNT 2023 Siap Cair Bulan Mei 2023 /satria hafidz/portalkudus.com

 

Portal Kudus-Bansos PKH dan BPNT siap cair bulan Mei dan Juni 2023. Jangan lupa cek namamu di cekbansos.kemensos.go.id.

Di bulan Mei ini, bansos PKH telah memasuki penyaluran tahap 2 untuk tahun 2023. Selain PKH, Pemerintah juga menyalurkan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Kartu Sembako.

Pencairan bansos PKH dan BPNT dilakukan secara teratur setiap triwulan. Jika mengacu pada 2022 lalu, PKH tahap 2 disalurkan mulai April dan berakhir pada Juni 2023.

 

Bagi penerima bantuan dapat melakukan pencairan melalui Bank Himbara (BRI, BNI,BTN atau Mandiri).

Baca Juga: Cara Mengatasi IG Error Hari Ini 19 Mei 2023, Terjawab Kenapa Instagram Tidak Bisa Dibuka dan Keluar Sendiri

Berikut ini cara melakukan pengecekan penerima bansos, adalah:

1. Buka link cekbansos.kemensos.go.id di browser pakai HP
2. Siapkan KTP anda.
3. Isi data pribadi berupa alamat, masukkan nama wilayah sesuai KTP dari tingkat Provinsi hingga Desa.
4. Tulis nama lengkap di kolom Nama PM (Penerima Manfaat) dalam hal ini nama anda.
5. Masukan kode huruf yang sesuai dengan gambar yang ditampilkan.
6. Sistem cek bansos akan mencari nama penerima manfaat sesuai wilayah yang dimasukkan.

Baca Juga: Siapkan Data Penerima Bansos PKH Ini, Berikut Cara Cek Bansos PKH Lewat Hp

KTP yang digunakan adalah KTP yang telah terdaftar pada DTKS dan telah mengusulkan sebagai penerima bansos PKH 2023.

Jika nama Anda terdaftar sebagai penerima manfaat, maka akan muncul informasi tentang jenis bansos yang akan diterima, baik PKH, BPNT, PBI JK, ataupun bansos lainnya.

Sementara, jika nama Anda tidak termasuk dalam daftar penerima bansos, akan muncul keterangan “Tidak Terdapat Peserta/PM”.***

Editor: Sugiharto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x