APA Itu Kondektur Kereta Api? Ini Pekerjaan Kondektur dan Tugasnya, Simak Cara Daftar di Rekrutmen PT KAI

- 22 Oktober 2022, 05:43 WIB
Apa itu kondektur kereta api? Simak apa itu pekerjaan kondektur kereta api dan apa saja tugasnya.
Apa itu kondektur kereta api? Simak apa itu pekerjaan kondektur kereta api dan apa saja tugasnya. /Instagram/@karyawan.kai

Berikut ini penjelasan tentang apa itu kondektur kereta api dan tugasnya.

Kondektur kereta api adalah pegawai yang bertugas membantu masinis dalam urusan perjalanan kereta api dan urusan langsir apabila di stasiun tersebut tidak ada juru langsir,

Kondektur kereta api juga bertugas mengkoordinasikan pelaksanaan tugas petugas lain di dalam kereta api.

Di samping itu, kondektur kereta api juga bertugas memimpin seluruh staf di dalam kereta api agar terselenggaranya pelayanan kepada seluruh penumpang selama perjalanan kereta api, melayani kebutuhan, masukan dan keluhan penumpang serta memastikan bahwa penumpang menerima pelayanan di atas KA sesuai 7S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan, Santun, Semangat, Siap melayani).

Berikut ini rincian tugas kondektur kereta api, dilansir dari laman resmi PT KAI:

- Menerima izin dari PPKA/PAP kepada KP untuk memberangkatkan (semboyan 40)

- Memberitahukan kepada Masinis bahwa kereta api siap berangkat (semboyan 41)

- Memastikan keamanan langsiran bila terjadi langsiran dan tidak terdapat juru langsir

- Melaksanakan pemeriksaan tiket penumpang

- Mencocokkan penumpang dengan manifest dan menginformasikan stasiun tujuan penumpang

Halaman:

Editor: Al Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah