Suasana Hati Sedang Buruk? Coba Atasi Dengan Makanan Ini

22 Juni 2023, 10:37 WIB
Ilustrasi Suasana Hati Sedang Buruk /Foto: AbsolutVision/Pixabay/

Portal Kudus – Setiap manusia di dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari pasti membutuhkan suasana hati yang kita kenal saat ini dengan sebutan mood.

Tetapi tahukah jika suasana hati seseorang ternyata dimulai dari sejak bangun tidur hingga tidur kembali?

Apabila kualitas tidur terganggu, ketika bangun tidur akan menyebabkan suasana hati akan terganggu, sehingga akan mempengaruhi aktivitas yang dilakukan.

Baca Juga: Apa Game RP yang Viral di TikTok? Begini Penjelasan dan Dampak Negatif untuk Anak Dibawah Umur

Jika suasana hati atau mood seseorang terganggu, maka orang tersebut cenderung malas dan tidak bersemangat dalam beraktivitas. Kita mengenal istilah tersebut dengan sebutan bad mood.

Ketika bad mood sedang melanda, kecenderungan untuk mengkonsumsi makanan dan minuman tidak sehat akan dilakukan oleh sebagian orang, meskipun hal tersebut sebenarnya justru dapat semakin memperburuk suasana hati serta kesehatan.

Lantas bagaimana sebaiknya? Nah, dalam hal ini seseorang membutuhkan apa yang disebut dengan mood booster.

Mood booster ini dapat datang dari mana saja dan kapan saja, mulai dari mendengarkan musik, menekuni hobi, makanan, minuman, hingga aktivitas yang menyenangkan, seperti berolahraga, berlibur serta mengobrol dengan keluarga dan teman.

Mood Booster Melalui Makanan

Siapa menyangka bahwa memakan makanan enak dapat digunakan untuk meningkatkan suasana hati atau mood.

Sebagian orang beranggapan bahwa dengan memakan makanan yang disukai dapat meningkatkan mood mereka.

Dilansir dari beberapa sumber, terdapat beberapa makanan mood booster yang dapat dicoba.

Baca Juga: 5 Ide Destinasi Wisata di Magelang yang Seru untuk Liburan Sekolah

1. Cokelat

Ada apa dengan cokelat? Eits, bukan sembarang cokelat ya, melainkan cokelat hitam atau dark chocolate. Perlu diketahui bahwa kandungan yang terdapat dalam cokelat hitam dapat membantu mengeluarkan hormon endorfin dan serotonin dalam tubuh. Melansir dari Eating Well, apabila seseorang mengkonsumsi coklat hitam (1,4 ons) selama dua minggu setiap hari ternyata dapat membantu mengurangi kecemasan dan stres, serta membantu mood menjadi lebih baik.

2. Teh hijau

Selain dikenal dapat membantu menurunkan berat badan dan mengurangi peradangan, teh hijau ini juga dapat dikonsumsi ketika seseorang sedang dilanda bad mood. Asam amino L-theanine yang terkandung dalam teh hijau dapat membantu untuk melawan kecemasan. Tidak hanya itu, kandungan kafein di dalamnya juga mampu untuk meningkatkan gairah serta semangat.

3. Oatmeal

Memiliki kandungan indeks glikemik yang rendah, oatmeal dapat dijadikan sebagai makanan yang baik untuk memperbaiki bad mood. Hal ini disebabkan karena oatmeal dan makanan yang mengandung indeks glikemik rendah lainnya dapat melepaskan energi secara perlahan-lahan menuju aliran darah yang dapat membantu gula darah dalam tubuh dan mood menjadi lebih stabil.

4. Pisang

Melansir dari Healthline, pisang merupakan salah satu jenis buah yang ternyata kaya akan vitamin B6 yang berperan dalam membantu proses pengubahan asam amino triptofan menjadi serotonin, yang merupakan zat kimia didalam otak yang dibutuhkan oleh tubuh dalam memperbaiki suasana hati. Maka tidaklah mengherankan apabila triptofan ini sering digunakan untuk mengatasi insomnia, gangguan kecemasan, serta depresi.

Baca Juga: Arti Fujo dalam Bahasa Gaul Adalah Apa? Viral TikTok tapi Jangan Asal Ucap Ternyata Begini Artinya

5. Kopi

Dilansir dari Real Simple, dalam sebuah studi ditemukan bahwa kopi secara signifikan dapat membantu meningkatkan mood seseorang. Hal ini dikarenakan kafein yang terdapat didalam kopi, terbukti secara ilmiah, dapat meningkatkan pelepasan hormon dopamin dan norepinefrin dalam tubuh. Meskipun demikian, bagi sebagian orang beranggapan jika efek kafein dalam kopi justru dapat memicu kegelisahan, sulit tidur, mudah tersinggung, dan beberapa efek kurang baik lainnya. Jika sudah demikian, maka hindarilah minum kopi.

Selain mengkonsumsi makanan-makanan yang sudah disebutkan tadi, jangan lupa untuk menyesuaikan waktunya. Jangan pergi beraktivitas sebelum sarapan, tidak lupa juga untuk makan siang, untuk mengembalikan energi yang telah digunakan sebelumnya, kemudian usahakan untuk tidak melewatkan makan malam, serta selalu diingat bahwa seenak apapun makanan dan minuman, jangan dikonsumsi secara berlebihan. Jika muncul gangguan kesehatan akibat suasana hati yang buruk jangan pernah ragu untuk berkonsultasi ke dokter. ***

Editor: Ahmad Khakim

Tags

Terkini

Terpopuler