3 Rekomendasi Wisata Kuliner Nasi Gandul di Pati, Miliki Cita Rasa Membekas di Hati

- 23 Februari 2023, 19:30 WIB
3 Rekomendasi Wisata Kuliner Nasi Gandul di Pati, Miliki Cita Rasa Membekas di Hati
3 Rekomendasi Wisata Kuliner Nasi Gandul di Pati, Miliki Cita Rasa Membekas di Hati /kuliner pati/portal kudus

Berikut 3 rekomendasi tempat makan bagi Anda yang ingin wisata kuliner nasi gandul di Pati:

  • Nasi Gandul Pak Meled

Baca Juga: Selamat! Jisoo BLACKPINK jadi Idol K-Pop Pertama yang Tampil di Vogue Prancis

Nasi Gandul Pak Meled merupakan salah satu warung legendaris yang menyajikan nasi gandul di Pati. Untuk menjaga cita rasanya, hingga kini Pak Meled masih menggunakan metode memasak yang sama, yakni merebus kuah nasi gandul dalam kuali tanah liat alias gerabah.

Seporsi nasi gandul ini bisa Anda santap dengan merogoh kocek sebesar Rp25 ribu saja. Lokasi wisata kuliner nasi gandul ini berada di Krajan Gajah Mati, Desa Gajahmati, Kecamatan Pati. Nasi gandul Pak Meled selalu ramai oleh pengunjung dan buka mulai pukul 11.00 hingga 21.30 WIB.

  • Nasi Gandul H. A.Warsimin

Baca Juga: 3 Prediksi Tren Industri Kuliner Global, Siapkan Usahamu dari Sekarang!

Selain Nasi Gandul Pak Meled, Nasi Gandul H A Warsimin juga menjadi rekomendasi wisata kuliner nasi gandul yang perlu Anda coba. Pilihan dagingnya lengkap, mulai dari kikil, daging, paru, empal, hingga otak sapi. 

Nasi gandul ini berlokasi di jalan Roro Mendut, Semampir, Kabupaten Pati. Warung ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 17.00 WIB.

  • Nasi Gandul Romantis H. S. Sardi

Baca Juga: Gempa Bumi Kembali Mengguncang Turki dan Suriah Terasa hingga Mesir dan Lebanon

Nasi gandul Pak Sardi konon menjadi tempat paling favorit warga Pati untuk menyantap nasi gandul. Warung nasi gandul Pak Sardi selalu ramai oleh pengunjung dan buka setiap hari pukul 16.00 hingga pukul 22.00 WIB.

Buka sejak tahun 1978, cita rasa Nasi Gandul Pak Sardi tidak pernah berubah. Nasi gandul di sini dibanderol dengan harga Rp18 ribu hingga Rp20 ribu.

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: jatengprov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x