Minggu ini Mars Berada pada Jarak Terdekatnya dengan Bumi, Apakah Berbahaya?

- 6 Oktober 2020, 12:02 WIB
Ilustrasi: Posisi Mars dan Bumi berdekatan/
Ilustrasi: Posisi Mars dan Bumi berdekatan/ /PIXABAY/Sttefan

Baca Juga: DPR dan Pemerintah Setujui RUU Cipta Kerja Disahkan Jadi Undang-undang di Rapat Paripurna

Rhorom menuturkan ada sejumlah misi antariksa yang terjadi sebelum Mars berada dekat dengan Bumi. Misalnya, dia menyampaikan China melangsungkan misi Tianwen, Amerika Serikat dengan misi Perseverance, dan Uni Emirat Arab dengan misi Hope.

"Peluncuran wahana memang tidak tepat dilakukan saat oposisi," ujarnya

Rhorom menjelaskan Mars dan Bumi punya lintasan masing-masing dengan periode yang berbeda. Bumi berevolusi penuh dalam setahun, sementara Mars berevolusi penuh selama 687 hari.

Seperti jarum pendek dan panjang pada jam dinding yang berputar dengan periode berbeda, Mars dan Bumi bisa bertemu secara periodik.

Bila diperhatikan, dia berkata jarum pendek dan jarum panjang pada jam bertemu setiap 65,5 menit.

"Senada dengan itu, Mars 'bertemu' dengan Bumi setiap 780 hari pada posisi istimewa yang disebut sebagai oposisi," ujar Rhorom.

Adapun oposisi, dia menyampaikan karena Mars berada pada arah yang berlawanan dengan Matahari.

Saat itu, Mars berada pada jarak terdekatnya dengan Bumi, yakni sekitar 75 juta kilometer.

"Tanggal 6 Oktober nanti, jaraknya hanya 62 juta kilometer. Saat itu, Mars akan tampak lebih besar bila dilihat dengan teleskop dan tampak lebih terang," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ulul Uliyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x