Kabupaten Kudus Dijadwalkan Terima Vaksinasi Covid-19 Bulan Februari

- 15 Januari 2021, 14:05 WIB
PLt Bupati Hartopo
PLt Bupati Hartopo /portalkudus

Portal Kudus – H.M Hartopo, mengajak sejumlah tokoh untuk menjadi perwakilan yang akan menjalani vaksinasi Covid-19. Plt Bupati Kudus juga menambahkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan walaupun sudah divaksin.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus rencananya akan melaksanakan vaksinasi tahap pertama Covid-19 pada bulan Februari 2021.

Pelaksanaan vaksinasi tahap pertama Covid-19 di Kudus tersebut akan terlebih dahulu diperuntukkan kepada para tenaga kesehatan.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia, Ucapan Belasungkawa Datang dari Para Tokoh Indonesia

Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesahatan Kabupaten Kudus, Andini Dewi, alokasi vaksin yang akan diterima Kabupaten Kudus sebesar 5.520 vaksin.

Dalam rangka pelaksanan vaksinasi tersebut, akan dipersiapkan beberapa fasilitas guna menunjang kegiatan vaksinasi.

Tercatat 29 fasilitas kesehatan disiapkan guna tempat vaksinasi, meliputi 19 puskesmasm, dua klinik, dan delapan rumah sakit.

Baca Juga: Ini Dia Rekomendasi Channel Kecantikan di Youtube Milik Baeuty Vlogger Indonesia

Plt Bupati Kudus, H.M Hartopo, menyatakan kesediaannya untuk menjadi yang pertama kali divaksin Covid-19 di Kabupaten Kudus.

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: Dari berbagai sumber, PRMN, VIU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x