Rumus Volume, Simak dan Pahami Apa Rumus Volume Tabung

23 Agustus 2023, 19:02 WIB
Rumus Volume, Simak dan Pahami Apa Rumus Volume Tabung /kolase/portalkudus

Portal Kudus - Artikel ini akan dibahas tentang rumus volume tabung, dengan penjelasan bagaimana pengertian dari bangun ruang tabung. Jika mau belajar maka tidak sulit mengetahui isi volume dari suatu bangun berbentuk tabung seperti berikut.

Menjelaskan dengan pendekatan contoh dikehidupan sehari-hari dapat kamu temukan disini, untuk menjawab berbagai soal apa yang menggunakan rumus volume tabung, berikut bacaannya.

Untuk kamu yang sedang mencari tahu tentang apa rumus volume tabung, berikut cara menghitung volume tabung. Manfaat mengetahui dan mengerti tentang volume bangun ruang terutama tabung ini dapat menjawab soal /menghitung isi berbagai benda yang ada disekitar.

Baca Juga: KLIK Link Menghitung 1000 Hari Orang Meninggal Online dan Rumus Menghitung 1000 Hari dari Hari dan Pasaran

 

 

Apa itu tabung? tabung adalah bangun ruang yang terdiri dari 2 bidang lingkaran yang berada berseberangan sejajar dan 1 bidang persegi digulung dengan panjang tertentu. Tabung juga dapat disebut silinder, jika dalam kehidupan sehari hari kita melihat gelas, toples, buis sumur, selang dan lainnya, maka seperti itulah bentuk tabung, setelah paham maka kembali kepokok bahasan rumus volume tabung.

Rumus Volume Tabung adalah = л x r² x t

Dengan Keterangan :

л = ketetapan (22/7) atau 3,14

r² = jari jari pangkat dua atau dibilang kuadrat

t = tinggi tabung

Baca Juga: CONTOH Soal Pertumbuhan Penduduk Alami Migrasi dan Total Beserta Jawabannya, Cara Menghitung dengan Rumus

Dari penjelasan rumus diatas maka akan diperoleh pengertian rumus volume tabung (of a cylinder) = 3,14 x jari jari kuadrat x tinggi.

Berikut beberapa cotoh soal yang dapat dipergunakan sebagai contoh latihan dan cara menjawabnya :

1 . Rumah Pak Somad sedang tertimpa musibah, sumur yang selama ini dipakai sebagai sumber air minum dan mandi terkena longsoran tanah dari bukit di belakang rumah hingga rata.

Beruntung saat terjadi longsoran tidak ada korban, setelah dirapatkan oleh warga, sumur lama akan digali kembali karena sudah aman dan tidak perlu membeli buis beton lagi. Jika diketahui lebar sumur adalah 1m dan kedalaman buis beton lama adalah 15m.

Ditanyakan, berapa kubik tanah yang akan dibuang oleh warga, apabila sumur lama akan digali?

Baca Juga: CONTOH SOAL Permutasi dan Kombinasi Beserta Jawaban 2022, Lengkap dengan Rumus Singkat dan Pembahasan Mudah

Diketahui :

л = 3,14

D = 1m

t = 15m

Ditanyakan :

volume tanah dari galian bentuk tabung

Jawab :

langkah 1 mencari r

r = D/2

r = 1/2

r = 0,5m

langkah 2 masuk ke rumus volume tabung (of a cylinder)

v = л x r² x t

v = 3,14 x (0,5m)² x 15m

v = 3,14 x 0,25m² x 15m

v = 11,775m3

jadi volume tanah yang akan digali adalah 11,775m3

Baca Juga: Rumus dan Contoh Soal Kenaikan Titik Didih Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit Serta Penurunan Titik Beku

2 . Musim kemarau sangat panjang, membuat warga Dusun Semangka mengalami kekeringan. Rencananya Pemkab akan memberikan bantuan air setiap sore untuk mengurangi dampak kekeringan.

Rencananya setiap sore akan dikirimkan 1 truk tangki yang bermuatan 20 meter kubik air. Pertanyaannya berapa drum yang disiapkan oleh kepala dusun untuk menampung air 20m3, apabila dalam 1 drum memiliki ukuran diameter 0,7m dan tingginya 1,2m

Diketahui:

v = 20m3

л = 3,14

D = 0,7m

t = 1,2m

Ditanyakan:

berapa jumlah drum yang disiapkan apabila sudah diketahui voume dan ukuran 1 drum?

Baca Juga: CONTOH Soal Ujian Sekolah Sejarah Indonesia Kelas 12 dan Jawaban, Latihan untuk Persiapan USP SMA dan SMK

Jawab:

  • langkah 1 menentukan nilai r dengan cara:

r = D/2

r = 0,7m/2

r = 0,35m

  • langkah 2 mencari volume tabung (of a cylinder) berbentuk drum dengan rumus sebagai berikut :

v = л x r² x t

v = 3,14 x 0,35m² x 1,2m

v = 3,14 x 0,1225m² x 1,2m

v = 0,46m3

Jadi kemampuan menmpung 1 drum adalah 0,46m3

  • langkah 3 jumlah drum yang disiapkan adalah:

x = 20m3 / volume 1 drum

x = 20m3 / 0,46m3

x = 43,33 drum

Maka kepala dusun harus menyiapkan drum sebanyak 43,33 drum atau dibulatkan 43 drum jika terdapat faktor air terbuang.

Baca Juga: Pancasila Adalah, Terdapat 5 Sila, Lambangnya Apa dan Sebagai Dasar Negara Berikut Penjelasannya

Diketahui bersama, dalam kehidupan sehari hari terkadang perhitungan luas dan volume suatu bentuk bangun diperlukan, seperti tentang rumus dan cara menghitung volume tabung (of a cylinder).

Seperti contoh soal volume tabung (of a cylinder) diatas, membantu kita dalam menyelesaikan suatu permasalahan yang ada dalam lingkungan sekitar.

Demikian artikel tentang rumus volume tabung (of a cylinder), dilengkapi dengan contoh sehingga akan mudah memahami manfaat belajar volume tabung.***

Editor: Sugiharto

Tags

Terkini

Terpopuler