Link Live Streaming MotoGP Trans 7 dan Urutan Start MotoGP Jerman 2021 Nanti Malam

20 Juni 2021, 18:07 WIB
Live streaming MotoGP Jerman 2021 hari ini Minggu 20 Juni 2021 disiarkan langsung Trans 7 atau via TV online berikut linknya di artikel ini.* /Instagram/@officialmotogpt7

 

Portal Kudus - Link Live Streaming MotoGP Trans 7 dan urutan Start MotoGP Jerman 2021 nanti malam, Johann Zarco berhasil merebut pole position, Marc Marquez diurutan ke lima.

Balapan seri kedelapan musim ini dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Sachsenring, Jerman pada Minggu pukul 19.00 WIB.

Johann Zarco berhasil meraih waktu tercepat lap 1 menit 20,236 detik saat kualifikasi pada Sabtu, 19 Juni 2021.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Jerman 2021 dan Jadwal MotoGP Hari Ini Live Trans 7

 

Selain itu pembalap Jack Miller (Ducati) berhasil mengamankan posisi keempat.

Pencapaian ini membuat tim Ducati selangkah lagi memiliki peluang untuk mematahkan kutukan mereka di sirkuit Sachsenring.

Terakhir kali Ducati naik podium di seri Jerman adalah pada 2016 lalu, melalui Andrea Dovizioso yang finis di podium ketiga.

Sementara itu, kejutan lain yang tak kalah menarik perhatian pada kualifikasi MotoGP Jerman 2021 kemarin ialah kesuksesan Aleix Espargaro dari tim Aprilia.

Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Aprilia berhasil berada di front row balapan MotoGP 2021.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2021 dan Jam Tayang MotoGP Hari Ini Trans 7: Zarco Pole Position

Aleix Espargaro membuat Aprilia bangga dengan kecepatannya yang super hingga berhasil mengamankan starting grid posisi ketiga.

Adapun posisi start kedua dihuni oleh pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo.

Fabio Quartararo cenderung tampil konsisten sejak latihan bebas.

Meski begitu, hal itu tetap tidak bisa menutupi bencana yang menimpa tim Yamaha secara keseluruhan.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Jerman 2021 dan Jadwal MotoGP Hari Ini Live Trans 7

Sebab, tiga pembalap Yamaha lainnya malah tercecer di luar 10 besar.

Duo Petronas Yamaha, Valentino Rossi dan Franco Morbidelli akan start dari posisi ke-16, sementara Franco Morbidelli ke-18.

Hasil yang lebih miris malah dituai rekan setim Quartararo, Maverick Vinales yang harus start dari posisi buncit yaitu ke-21.

Padahal, Vinales sebelumnya telah bertekad ingin merebut front row MotoGP Jerman 2021 mengingat start-nya balapannya selalu berjalan tidak bagus.

Di sisi lain, sang raja Sachsenring Marc Marquez sendiri berhasil menampilkan hasil yang tidak terlalu mnegecewakan.

Marquez berhasil start di lima besar, dan akan memulai balapan dari posisi start kelima.

Baca Juga: Starting Grid dan Link Live Streaming Trans 7 MotoGP Jerman 2021

Starting Grid MotoGp Jerman 2021

Berikut starting grid MotoGP Jerman 2021 untuk kelas utama.

1 Johann ZARCO (Pramac Racing)

2 Fabio QUARTARARO (Monster Energy Yamaha)

3 Aleix ESPARGARO (Aprilia)

4 Jack MILLER (Ducati)

5 Marc MARQUEZ (Repsol Honda)

6 Miguel OLIVEIRA (Red Bull KTM)

7 Jorge MARTIN (Pramac Racing)

8 Pol ESPARGARO (Repsol Honda)

9 Takaaki NAKAGAMI (LCR Honda)

10 Francesco BAGNAIA (Ducati)

11 Alex RINS (SUZUKI ECSTAR)

12 Alex MARQUEZ (LCR Honda)

13 Brad BINDER (Red Bull KTM)

14 Luca MARINI (SKY VR46 Avintia)

15 Enea BASTIANINI (Avintia Esponsorama)

16 Valentino ROSSI (Petronas Yamaha SRT)

17 Joan MIR (SUZUKI ECSTAR)

18 Franco MORBIDELLI (Petronas Yamaha SRT)

19 Danilo PETRUCCI (Tech 3 KTM)

20 Iker LECUONA (Tech 3 KTM)

21 Maverick VINALES (Monster Energy Yamaha)

22 Lorenzo SAVADORI (Aprilia).

Link Live Streaming

Live streaming Trans7 

Live streaming Trans7 via UseeTV 

Live streaming FoxSports

Live streaming Fox Sports 

Jadwal Lengkap MotoGP Jerman 2021

Sabtu, 19 Juni 2021

14.00 WIB - 14.40 WIB: FP3 Moto3

14.55 WIB - 15.40 WIB: FP3 MotoGP

15.55 WIB - 16.35 WIB: FP3 Moto2

17.35 WIB - 17.50 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) Moto3

18.00 WIB - 18.15 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) Moto3

18.30 WIB - 19.00 WIB: FP4 MotoGP

19.10 WIB - 19.25 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) MotoGP

19.35 WIB - 19.50 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) MotoGP

20.10 WIB - 20.25 WIB: Kualifikasi 1 (Q1) Moto2

20.35 WIB - 20.50 WIB: Kualifikasi 2 (Q2) Moto2

 

Minggu, 20 Juni 2021

16.00 WIB: Balapan Moto3

17:20 WIB: Balapan Moto2

19.00 WIB: Balapan MotoGP.

Itulah Link Live Streaming MotoGP Jerman 2021 beserta jadwal lengkap dan Starting Grid MotoGP Jerman. Selamat menyaksikan.***

***

 

Editor: Ulul Uliyanto

Tags

Terkini

Terpopuler