Kapan Pencairan Bantuan BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Gelombang 2? Ini Jawabannya

- 10 November 2020, 16:00 WIB
Ini Cara Daftar BLT UMKM Rp2,4 Juta Hingga Cair, Jangan Lupa untuk Cek Status BPUM di eForm BRI.
Ini Cara Daftar BLT UMKM Rp2,4 Juta Hingga Cair, Jangan Lupa untuk Cek Status BPUM di eForm BRI. //depkop.go.id

Selanjutnya, tahap III penyaluran bantuan BPJS mencapai 99,32 persen atau 3.476.120, tahap IV penyaluran subsidi capai 2.620.665 atau 94,09 persen, terakhir tahap V telah disalurkan ke 602.468 orang atau 97,39 persen.

"Alhamdulillah kita sudah tersalur 98 persen atau sudah tersalur sebanyak 12,1 juta," kata Ida menjabarkan.

Sementara sisanya, ada beberapa pekerja yang tidak lolos dalam proses validasi dan verifikasi, terutama terkait dengan nomor rekening bank yang bermasalah.

"Berarti yang belum mendapatkan (BSU) sekitar 150.000-an itu karena ada kekurangan. Misalnya rekeningnya tidak valid kemudian NIK-nya (Nomor Induk Karyawan) kurang nomornya, kemudian nomor rekeningnya dia tidak sesuai dengan nama yang diserahkan," ungkap dia.

Guru honorer

Sebelumnya, Ida juga mengusulkan sisa anggaran subsidi gaji dalam program Bantuan Subsidi Upah dialokasikan untuk guru honorer baik di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan maupun Kementerian Agama.

Baca Juga: Cek Rekening, BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Rp 1,2 Juta Tahap ke-2 Sudah Mulai Disalurkan

"Selisih ini kami sudah koordinasi dengan Kementerian Keuangan, kami akan lakukan revisi DIPA (Daftar Isian Pelaksana Anggaran) di Kemenaker akan dikembalikan ke Kemenkeu," jelas Ida dilansir dari Antara.

"Kemudian karena ada banyak permintaan guru honorer di Kemendikbud maupun Kementerian Agama yang berharap dapat manfaat subsidi upah maka kami rekomendasikan dapat program yang sama melalui kementerian terkait," kata Ida lagi.

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji Tahap 2 Cair ke Karyawan Hari Ini, Segera Cek Saldo ATM dan Login Kemnaker.go.id

Halaman:

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Sumber: Kemnaker.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x