17 UCAPAN Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022 Singkat dan Penuh Motivasi, Cocok Dijadikan Caption di Media Sosial

- 26 Oktober 2022, 20:29 WIB
15 ucapan selamat Hari Sumpah Pemuda 2022 singkat dan penuh motivasi, cocok dijadikan caption di media sosial
15 ucapan selamat Hari Sumpah Pemuda 2022 singkat dan penuh motivasi, cocok dijadikan caption di media sosial /freepik.com

Portal Kudus - Berikut 15 ucapan selamat Hari Sumpah Pemuda 2022 singkat dan penuh motivasi, cocok dijadikan caption di media sosial.

Bagi Anda yang sedang mencari ucapan selamat Hari Sumpah Pemuda 2022, berikut ini kami sajikan pilihan ucapan Hari Sumpah Pemuda 2022 untuk dibagikan ke media sosial kalian.

Setiap tanggal 28 Oktober, peringatan Hari Sumpah Pemuda akan disambut semua masyarakat Indonesia. Pada tahun 2022 ini, Hari Sumpah Pemuda jatuh pada hari Jumat, 28 Oktober 2022.

Baca Juga: CATAT! Isi Bunyi Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928, Lengkap dengan Sejarah Lahirnya Hari Sumpah Pemuda

Pada peringatan Hari Sumpah Pemuda 2022, kali ini mengangkat tema yaitu "BERSATU BANGUN BANGSA". Suatu tema yang sangat luar biasa, menyimpan sejuta makna yang begitu hebat sehingga mampu membangkitkan semangat pemuda Indonesia.

Ada begitu banyak cara yang dilakukan guna memeriahkan Hari Sumpah Pemuda 2022. Salah satunya adalah membuat ucapan selamat khusus untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda 2022.

Cara yang satu ini sangat mudah dan simpel untuk dilakukan, dan lebih efektif mengikuti perkembangan zaman.

Dikutip Portal Kudus dari berbagai sumber berikut ini adalah beberapa ucapan selamat Hari Sumpah Pemuda 2022 yang cocok dijadikan caption di media sosial.

Baca Juga: 15 UCAPAN Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022 dalam Bahasa Inggris dan Artinya, Cocok Diposting di Media Sosial

1. Selamat memperingati Hari Sumpah Pemuda 2022. Semoga semangat juang para pemuda 94 tahun lalu tidak akan pernah lekang oleh waktu.

2. Selamat memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 94. Kobarkan semangat generasi muda untuk menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia

3. Selamat Hari Sumpah Pemuda ke 94. Semoga persatuan dan kesatuan NKRI dapat senantiasa terjaga.

4. Tidak ada yang lebih membanggakan dilahirkan di tanah air dengan kondisi beragam, namun tetap bisa bersatu. Semoga kita bisa menjalankan nilai-nilai dalam ikrar Sumpah Pemuda.

5. Kobarkan semangat juang para pemuda untuk persatuan Indonesia. Selamat Hari Sumpah Pemuda ke 94 tahun 2022.

Baca Juga: TEKS DOA Upacara Sumpah Pemuda 2022 Singkat dan Khidmat Lengkap Bacaan Doa dan Arti, Download PDF Doa Disini

6. Indonesia butuh generasi kuat dan tangguh. Indonesia butuh generasi yang punya tekad memajukan negeri. Selamat Hari Sumpah Pemuda ke 94. Mari perbarui semangat diri untuk Indonesia yang lebih baik

7. Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2022 telah tiba. Marilah kita manfaatkan momen ini untuk menilai kembali usaha dan perjuangan kita untuk negeri ini.

8. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022, untuk kau para pemuda belajarlah tanpa kenal lelah, jadilah pemuda yang berkualitas dan selalu junjung tinggi rasa cinta terhadap tanah air kita.

9. Berikan aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya. Berikan aku 1 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia- Bung Karno

10. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022. Satu bangsa, satu bahasa, satu tanah air pemuda Indonesia. Mari menjadi pribadi tangguh, berani, dan berprinsip

Baca Juga: TEMA dan LOGO Hari Sumpah Pemuda 2022 Resmi KEMENPORA, Download Logo dan Tema Peringatan Sumpah Pemuda Gratis

11. Kata-kata pemuda hebat hanya akan menjadi sekadar kata, apabila tidak ada kemauan dan usaha untuk menjadikannya nyata. Selamat Hari Sumpah Pemuda ke 94.

12. Ikrar Sumpah Pemuda bukan hanya bagian dari teks sejarah, melainkan wujud kecintaan kita terhadap Indonesia. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022.

13. Jadilah pemuda berani, tangguh, dan berprinsip. Indonesia tercipta karena seluruh pemuda bersatu, tidak tercerai berai. Selamat Hari Sumpah Pemuda ke 94 tahun 2022.

14. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022. Semoga para pemuda menjadi generasi penerus yang berkualitas dan kompeten di bidangnya masing-masing

15. Selamat hari sumpah pemuda ke 94, kita sebagai generasi pahlawan perjuangan harus menjaga nilai-nilai perjuangannya

16. Saya Indonesia. Kamu Indonesia. Dia Indonesia. Mereka Indonesia. Kita memang besar di lingkungan yang berbeda, tapi Indonesia adalah kita. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022.

Baca Juga: Kata- Kata Motivasi Ir Soekarno untuk Pemuda Pemudi Indonesia Tentang Semangat Perjuangan dan Keadilan Bangsa

17. Selamat Hari Sumpah Pemuda 2022. Semoga persatuan dan kesatuan NKRI dapat senantiasa terjaga.

Demikian artikel 15 ucapan selamat Hari Sumpah Pemuda 2022 singkat dan penuh motivasi, cocok dijadikan caption di media sosial.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah