Begini Kronologi Kecelakaan Maut Empat Truk di Alas Roban, Satu Orang Meninggal Dunia

- 27 Mei 2022, 13:15 WIB
Ilustrasi Begini Kronologi Kecelakaan Maut Empat Truk di Alas Roban, Satu Orang Meninggal Dunia
Ilustrasi Begini Kronologi Kecelakaan Maut Empat Truk di Alas Roban, Satu Orang Meninggal Dunia /Facebook Trie Tanpa Kucir

Portal Kudus – Telah terjadi kecelakaan maut yang melibatkan empat truk di Jalan Lingkar Alas Roban, Kabupaten Batang, Jawa Tengah pada Kamis, 26 Mei 2022.

Akibat kecelakaan beruntun di Jalur Lingkar Alas Roban tersebut, satu orang dikabarkan meninggal dunia.

Berdasarkan informasi yang beredar, kecelakaan truk beruntun di Jalan Alas Roban tersbut bermula saat truk trailer bernomor polisi N 9230 UR diduga mengalami rem blong dan melaju dengan cepat.

Truk tersebut dari arah barat (Jakarta) menuju ke timur (Semarang) dengan membawa muatan baja.

Baca Juga: Kronologi dan Jumlah Korban Kecelakaan Bus di Tanjakan Pari Panjalu, Ciamis

Truk tersebut kemudian menabarak truk diesel bermuatan beras dengan nomor polisi B 9940 BXS di depannya.

Truk bermuatan beras tersebut terpental keluar jalur hingga menghantam bak belakang truk boks warna putih dari arah berlawanan.

Truk trailer yang mengalami rem blong masih melaju dengan kabin atau kepala truk menempel pada pembatas jalan.

Kernet trailer yang bernama Santo mencoba menyelamatkan diri dengan meloncat dari kabin.

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah