Sejumlah Proyek Pembangunan di Jawa Tengah akan dipercepat, Tol Semarang-Demak Mulai dikebut

- 15 Mei 2022, 06:00 WIB
Proyek tol Semarang-Demak Seksi II
Proyek tol Semarang-Demak Seksi II /(Instagram @provjateng)

Portal Kudus - Dalam siaran pers yang dilansir oleh muria.suaramerdeka.com, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian menyatakan telah menggelar rapat koordinasi guna realisasi percepatan sejumlah proyek pembangunan di Jawa Tengah.

Rapat Koordinasi bersama para Pimpinan Kementerian/Lembaga terkait dan Gubernur Jawa Tengah pada Rabu, 11 Mei 2022 yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto selaku ketua Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP).

Proyek pembangungan seperti pembangunan jalan tol Semarang-Demak dan Bendung Karangnongko Sungai Bengawan Solo di perbatasan Provinsi Jateng-Jatim di Kabupaten Blora.

Dilansir PortalKudus.com dari berita Suara Merdeka Muria berjudul Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak Dipercepat, Pembebasan Tanah Bendung Karangnongko Blora Tuntas Tahun Ini

Percepatan pembangunan jalan tol Solo-Yogyakarta juga akan dilakukan tahun 2022 ini.

Baca Juga: Kasus Hilangnya Dana PIP Siswa SD Ngulahan Rembang di ATM, Pihak Bank Bersuara

Sejumlah proyek nasional di Jateng telah ditetapkan dalam Perpres Nomor 79 Tahun 2019.

''Rakor ini ditujukan untuk membahas upaya akselarasi penyelesaian proyek-proyek di Jawa Tengah hingga tahun 2024, serta memastikan ketersediaan alokasi anggaran pada Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah,” ujar Menko Airlangga dalam siaran pers Kementerian koordinator bidang perekonomian 11 Mei 2022.

Menko Perekonomian memaparkan hasil monitoring dan evaluasi yang dilakukan KPPIP terhadap 270 Proyek/Program yang termasuk dalam Perpres Nomor 79 Tahun 2019 dengan nilai investasi sebesar Rp354Triliun.

Menko Perekonomian memberikan beberapa arahan strategis untuk mempercepat penyelesaian proyek, dan menyelesaikan berbagai permasalahan dalam pelaksanaan proyek, antara lain proyek-proyek:

Halaman:

Editor: Candra Kartiko Sari

Sumber: Suara Merdeka Muria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x