Ketua DPRD DIY : Kebijakan Pemrintah Harus Lebih Strategis

- 8 Agustus 2021, 12:52 WIB
DPRD DIY menjelaskan 4 anggota dewan yang terpapar Covid-19.
DPRD DIY menjelaskan 4 anggota dewan yang terpapar Covid-19. /

Portal Kudus-Ketua DPRD DIY Nuryadi mengatakan dengan tegas bahwa pemerintah harus lebih strategis dalam mengeluarkan kebijakan pengendalian Covid-19.

Kebijakan yang dimasud kebijakan-kebijakan yang lebih membumi dan implementatif diperlukan guna menekan laju Covid-19.

Baca Juga: Gunung Merapi Mengalami Erupsi Lagi

"Pandemi telah menempatkan Yogyakarta sebagai salah satu daerah dengan jumlah terdampak yang tinggi. Bahkan sempat masuk dalam peringkat atas nasional, jumlah kasus positif dan kematian membuat banyak orang harus mengelus dada," papar Nuryadi.

Data yang muncul per 7 Agustus 2021 ada penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 di DIY sebanyak 1.378 kasus, sehingga total kasus terkonfirmasi menjadi 128.487.

Baca Juga: Sampai Saat Ini Belum Ada Vaksin Ketiga Untuk Nakes Di Jawa Tengah

Artinya jumlah kasus yang ada masih masuk dalam hitungan tinggi. Kondisi tersebut mengakibatkan DIY masih berada dalam level 4 dalam standar penanganan secara nasional.

Ia mengakui kondisi di lapangan memang sangat sulit. Petugas kesehatan bekerja keras memberikan pelayanan bagi para pasien Covid-19.

Rumah sakit kesulitan memberikan tempat perawatan karena keterbatasan ruangan, tempat tidur dan lainnya.

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: Suara Merdeka


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah