Diduga Rem Blong, Bus Rombongan Peziarah Alami Kecelakaan Maut di Tanjakan Pari Panjalu, Ciamis

21 Mei 2022, 22:35 WIB
Ilustrasi Portal Kudus – Bus rombongan peziarah mengalami kecelakaan maut di Tanjakan Pari, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis pada Sabtu, 21 Mei 2022 pukul 17:30 WIB. Berdasarkan informasi yang beredar, bus rombongan peziarah asal Banten tersebut baru saja pulang dari lokasi wisata di daerah Panja /Kabar Tegal/

Portal Kudus – Bus rombongan peziarah mengalami kecelakaan maut di Tanjakan Pari, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis pada Sabtu petang, 21 Mei 2022 pukul 17:30 WIB.

Berdasarkan informasi yang beredar, bus yang alami kecelakaan di Tanjakan Pari tersebut merupakan rombongan peziarah asal Banten yang baru saja dari lokasi wisata di daerah Panjalu.

Saat di turunan Tanjakan Pari Panjalu, bus mengalami rem blong hingga mengakibatkan kecelakaan dengan menabrak beberapa kendaraan.

Baca Juga: Viral Pasien Meninggal Dunia Kehabisan Oksigen akibat Kelalaian Petugas, Pihak Rumah Sakit Beri Klarifikasi

Bus yang tak terkendali tersebut baru berhenti setelah menabarak salah satu rumah warga.

Dari video yang beredar, terlihat beberapa kendaraan dan rumah warga mengalami kerusakan akibat tertabrak bus.

Sementara itu, badan bus yang mengalami rem blong terlihat tersangkut di salah satu rumah warga.

Baca Juga: Ini Perbedaan Cacar Monyet dan Cacar Air, Gejala, Penularan, serta Cara Mencegahnya

Badan bus tersebut terlihat rusak parah dengan kaca pecah dan beberapa bagian bodi berlubang.

Beberapa kendaraan lain yang tertabrak juga terekam mengalami kerusakan parah. Sebuah motor bahkan terlihat hancur di pinggir jalan.

Selain itu, terlihat pula dua korban tergeletak di pinggir jalan.

Salah satu korban terekam tergeletak di bawah sebuah mobil pick-up dengan bersimbah darah.

Baca Juga: Cerita Lengkap SEWU DINO SimpleMan, Kisah Horror Tentang Santet yang Lebih Seram dari KKN di Desa Penari

Dilansir dari Kabar-Priangan.com, H. Agus Sulaeman, seorang warga Panumbangan, menyebutkan bahwa korban akibat kecelakaan maut tersebut berjumlah 22 orang.

“Bahkan kabarnya korbannya sampai ada 22 orang. Namun belum tentu kebenarannya, karena baru kabar dari mulut ke mulut,” ujar Agus.

Hingga berita ini diterbitkan, masih belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait jumlah korban akibat kecelakaan tersebut.***

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: kabar-priangan.com

Tags

Terkini

Terpopuler