Gelar Seleksi PHD Tahun 2023, Kemenag Ingatkan Komitmen Petugas Layani Lansia

- 5 Maret 2023, 07:30 WIB
Gelar Seleksi PHD Tahun 2023, Kemenag Ingatkan Komitmen Petugas Layani Lansia
Gelar Seleksi PHD Tahun 2023, Kemenag Ingatkan Komitmen Petugas Layani Lansia /Ahmed Yosri/Reuters/

Mengenai seleksi PHD 2023, Hilman berharap calon PHD dapat bekerja sama dan berkolaborasi dengan petugas kloter dalam melayani jemaah haji, untuk menyukseskan tugas-tugas di kloternya.

“PHD ini bagian dari kloter, sehingga harus bekerja sama dan berkolaborasi untuk mensukseskan tugas-tugas di kloternya masing-masing dan bisa kami sebut petugas kloter berjumlah 8 orang,” harap Hilman.

Baca Juga: Berikut 8 Tips Turunkan Berat Badan dengan Cara Tradisional, Tak Lagi Khawatir Obesitas

“Seleksi ini dinilai sangat penting karena merupakan bagian dari sistem penyelenggaraan ibadah haji. Untuk memperoleh petugas haji yang memiliki kompetensi dan integritas yang baik, perlu dilakukan seleksi calon Petugas Haji Daerah melalui penilaian Tes Kompetensi (CAT) dan Wawancara,” sambungnya.

Lebih lanjut, ia menilai, untuk mendapatkan calon petugas yang profesional, dibutuhkan perencanaan yang baik, analisis beban kerja yang tepat, dan rekrutmen yang transparan serta akuntabel.

Tak hanya itu, Hilman juga menjelaskan ada beberapa hal penting yang harus dilakukan dalam rangka memperoleh calon petugas siap melayani dan berkhidmat kepada jemaah haji. Pertama, seluruh calon peserta mendapat kesempatan yang sama untuk menjadi petugas haji melalui persaingan yang sehat dan dapat dipertanggungjawabkan. Kedua, seluruh pihak terkait hendaknya bersikap sportif, konsekuen, dan konsisten serta lebih mengutamakan profesionalitas.

Baca Juga: BACAAN DOA Setelah Sholat Witir Lengkap Beserta Bahasa Arab Latin dan Terjemahannya, Sesuai Sunnah

“Dan yang ketiga adalah kepada peserta yang nantinya belum memiliki peluang untuk menjadi petugas tahun ini, kami berharap tidak berkecil hati karena kesempatan untuk melayani tamu-tamu Allah terbuka luas pada tahun-tahun yang akan datang,” terangnya.

Hilman berharap seluruh peserta diberikan kelancaran dan kemudahan dalam mengikuti seleksi. Dia juga mengapresiasi kerjasama seluruh pihak, termasuk Kanwil Kemenag Provinsi, Pemerintah Provinsi serta Pemerintah Daerah, dalam perekrutan calon PHD ini.

"Terima kasih kepada semua pihak termasuk Kanwil Kemenag, Pemprov, Pemda, serta kepada para peserta selamat mengikuti pelaksanaan seleksi ini, mudah-mudahan sukses,” tandasnya.

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x