Contoh Khutbah Jumat, Tema Isra Miraj akan Pentingnya Shalat

- 15 Februari 2022, 11:05 WIB
Ilustrasi Khutbah Jumat, 21 Januari 2022, dengan Tema: Kriteria Orang yang Haram Disentuh Api Neraka
Ilustrasi Khutbah Jumat, 21 Januari 2022, dengan Tema: Kriteria Orang yang Haram Disentuh Api Neraka /mohamed_hassan/Pixabay

   وَجُعِلَتْ قُرَّةُ عَيْنِي فِي الصَّلاةِ (أخرجه أحمد في مسنده والنسائي والبيهقي في السنن وصححه الحاكم في المستدرك وغيرهم)  

Artinya: “Telah dijadikan kesejukan mata dan jiwaku (kebahagiaanku) pada shalat” (HR Ahmad dalam Musnadnya, an-Nasaa’i, al-Baihaqi dalam as-Sunan, dan hadits ini dishahihkan oleh al-Hakim dalam al-Mustadrak).  

Beliau juga terbiasa menyeru:

   يَا بِلالُ، أَرِحْنَا بِالصَّلاةِ أخرجه أحمد وغيره   

Artinya: “Wahai Bilal, (kumandangkan iqamat), berilah kami kenyamanan dan kedamaian dengan (mengerjakan) shalat” (HR Ahmad dan lainnya).  

Hadirin yang dirahmati Allah, Marilah kita jadikan bulan Rajab, bulan peringatan mukjizat Isra’ dan Mi’raj, sebagai momentum untuk memperbaiki kualitas shalat kita.

Shalat yang berkualitas adalah shalat yang sah dan diterima oleh Allah ta’ala.

Al-Habib Abdullah bin Husain bin Thahir Ba’alawi dalam Sullamut Taufiq menjelaskan bahwa supaya shalat kita diterima oleh Allah, selain kita harus memenuhi syarat sah dan rukunnya, kita juga harus memenuhi syarat-syarat diterimanya shalat, yaitu: Berniat ikhlas karena mengharap ridha Allah semata.

Makanan dan minuman yang ada di perut kita sewaktu shalat harus halal.

Pakaian yang kita kenakan pada saat shalat harus halal.

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: NU Online


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x