Ini Daftar Kabupaten Yang Menutup Tempat Wisatanya Saat Tahun Baru, Sebagai Pencegahan Cluster Baru

- 29 Desember 2020, 19:48 WIB
Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah
Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah /Humas Jateng/jatengprov

Portal Kudus – Tahun baru 2021 akan datang sebentar lagi.  Mengingat tahun baru kali ini masih dalam kondisi Covid-19, banyak pemerintah daerah di Indonesia yang memutuskan menutup tempat wisatanya.

Tidak terkecuali Gubernur Ganjar Pranowo salah satunya, sebagai peminpin pemerintah Provinsi Jawa Tengah, yang bertanggung jawab terhadap masyarakat Jateng.

Tujuan ditutupnya objek-objek wisata di Jawa Tengah guna mengantisipasi penyebaran Covid-19. Penutupan tersebut akan dilakukan selama libur akhir tahun.

Baca Juga: Youtube Rewind Indonesia 2020, Epik dan Bikin Merinding

Sejumlah daerah di Jawa Tengah akan menutup destinasi wisata selama libur tahun baru. Hal itu dilakukan untuk mencegah terjadinya klaster baru.

“Bupati/wali kota saya ucapkan terima kasih karena selama ini sudah aktif dengan menutup tempat-tempat keramaian dan memperketat protokol kesehatannya. Itu akan sangat membantu untuk kita bisa mengatasi persoalan yang ada saat ini,” ujar Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Ganjar juga menegaskan kepada seluruh masyarakat agar tidak membuat acara keramaian dan tetap bertahan di rumah untuk membantu pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Plt. Bupati Kudus Lantik Pejabat, Dr. Hartopo: Saya Tunggu Inovasinya

“Kita semua sudah sepakat, bahwa tahun baru tidak boleh ada perayaan. Semuanya saya minta di rumah, dan kepolisian sudah sepakat akan melakukan tindakan tegas jika masyarakat masih melakukan aktivitas yang menimbulkan keramaian itu,” katanya.

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: jatengprov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x