40 Soal Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 12 dan Kunci Jawaban, Soal US Bahasa Indonesia Kelas 12 2023

- 2 April 2023, 02:03 WIB
contoh soal Ujian Sekolah Bahasa Indonesia kelas 12 tahuan 2022 2023 SMA SMK dan kunci jawaban
contoh soal Ujian Sekolah Bahasa Indonesia kelas 12 tahuan 2022 2023 SMA SMK dan kunci jawaban /pexels.com

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Bandar Lampung Ramadhan 2023 Jadwal Imsak dan Buka Puasa Hari Ini 2 April 2023 Bandar Lampung

28. Konflik yang terdapat dalam kutipan tersebut adalah....
A. Harus menemui orang yang disebut orang-orang pintar
B. Tokoh ibu yang tidak percaya pada semua yang tidak masuk akal
C. Tokoh ibu menuruti kata orang untuk berobat kepada orang pintar
D. Keinginan untuk segera mendapatkan keturunan
E. Tidak mempercayai mistik tetapi tetap melakukan pekerjaan itu

29. Cermatilah dialog berikut!
Windi    : Sakit apa, Mbak?
Novia    : Sakit perut, sudah beberapa hari.
Windi    : Mbak selalu ke dokter ini? Apa setiap hari juga banyak pasiennya?
         (Sambil melihat beberapa pasien yang menunggu)
Novia    : Setahu saya begitu, setiap hari banyak dikunjungi pasien. Padahal dokter lain juga ada.
Windi    : Dokternya punya kelebihan?
Novia    : …
Windi    : O, pantas kalau begitu.
Novia    : Banyak orang yang sembuh ditangani dokter ini.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang pada dialog tersebut adalah ….
A. Ya, anaknya banyak, tujuh orang.
B. Setahu saya dia biasa saja.
C. Dia dokter yang bertangan dingin.
D. Dia punya apotek yang cukup besar.
E. Obatnya selalu obat warung saja.

30. Cermati kedua kutipan berikut!
Teks 1
Salju merupakan salah satu fenomena alam yang menarik saat musim dingin tiba. Salju menjadi apik karena kristal-kristal es yang lembut dan putih seperti kapas ini hanya muncul secara alami di wilayah beriklim subtropis, yaitu yang memiliki empat musim. Salju juga dapat ditemukan di tempat-tempat tertinggi, seperti di Puncak Gunung Jayawijaya, Papua.
Teks 2
Tsunami terjadi karena adanya gerakan vertikal pada kerak bumi yang dapat diakibatkan oleh letusan gunung api, gempa bumi, longsor, maupun meteor yang jatuh ke bumi. Hal tersebut dapat mengakibatkan air di dasar laut naik atau turun secara tiba-tiba sehingga mengganggu keseimbangan air yang berada di atasnya. Ketidakseimbangan ini menyebabkan terjadinya aliran energi air laut, ketika sampai di pantai menjadi gelombang besar sehingga terjadi tsunami.
    
Perbedaan pola penyajian (struktur teks) yang sesuai dengan kedua kutipan tersebut adalah bagian ....
    Teks 1    Teks 2
A. pernyataan     Interpretasi
B. interpretasi     sebab akibat
C. sebab akibat     Interpretasi
D. pernyataan umum     sebab akibat
E. sebab akibat     pernyataan umum

Baca Juga: Soal Ujian Sekolah PKN Kelas 12 2023 dan Kunci Jawaban, Latihan Soal US PKN Kelas 12 Tahun 2023

31. Bacalah paragraf berikut dengan seksama!
“Tolaklah kejahatan itu dengan cara yang lebih baik.” Kita harus dapat menunjukkan rasa dengki dengan emosi yang terkendali, kesabaran yang menyejukkan, dan mententramkan. Tatkala menerima kata-kata kotor tetaplah tenang, bila perlu anggap saja kata-kata itu sebagai angin lalu yang tidak pernah kembali. Walaupun, kata-kata itu sungguh membuat… , sangat menyakitkan hati.

Ungkapan yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah…
A. muka tembok
B. tangan dingin
C. rendah hati
D. hati bimbang
E. naik darah

32. Cermati paragraf berikut!
Kekerasan Proses  yang Dipelajari

Kekerasan adalah proses belajar. Barang siapa sering terlihat kekerasan akan terdorong menjadi pelaku (atau korban) kekerasan melalui proses identifikasi. Kekerasan itu seperti siklus dari satu generasi ke generasi berikutnya. Demikian juga berbagai perilaku kekerasan yang sering disaksikan setiap hari melalui kehidupan atau media massa. Hal itu akan menjadi media belajar yang efektif bagi mereka yang sudah memendam potensi  untuk menyalurkan rasa marah, frustasi dan permusuhan untuk ditiru.  Hal lain yang mendorong perilaku kekerasan adalah rasa frustasi. Akumulasi frustasi yang tersumbat akan menjadi pusaran energi yang mendesak untuk diledakkan bila tidak tersedia outlet yang memadai. Dengan demikian, rasa frustasi dapat menimbulkan berbagai bentuk kekerasan.

Pertanyaan yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah ....
A. Apakah yang dimaksud dengan kekerasan ?
B. Bagaimanakah perilaku kekerasan dapat terjadi ?
C. Mengapa seseorang bisa melakukan kekerasan ?
D. Apakah yang mendorong perilaku kekerasan ?
E. Di manakah perilaku kekerasan terjadi ?

33. Cermati kalimat-kalimat berikut!
(1) Akun-akun itu menyusup ke facebook, twitter, youtube, dan saluran media sosial lainnya. (2) Akun-akun media sosial (medsos) dengan konten provokatif bertebaran di dunia maya. (3) Tak jarang pula memicu gaduh lantaran menebar kebencian dan saling menghinakan. (4) Ulahnya meracik isu sering membuat dunia maya riuh.

Urutan kalimat tersebut yang tepat untuk dijadikan paragraf padu adalah....
A. (1), (2), (3), dan (4)
B. (4), (2), (1), dan (3)
C. (3), (1), (4), dan (2)
D. (2), (1), (4), dan (3)
E. (2), (3), (4), dan (1)

Baca Juga: 40 Soal US PAI Kelas 6 2023 dan Kunci Jawaban, Contoh Soal US PAI Kelas 6 Tahun 2023

34. Cermati kutipan berikut!
Betapa apiknya Mangunwijaya menelusuri latar keturunan tokoh Atik. Ayahnya, Pak Ansana, adalah pecinta alam. Maka, tidak menherankan apabila anaknya, Atik kemudian menjadi ahli biologi. Atik senang buku, ia satu dengan buku. Ia membuat karirnya dengan buku. Keistimewaan Mangunwijaya lagi bahwa ia menampilkan penutur-penutur sesuai dengan tingkat sosial dan lingkungannya.

Masalah yang disoroti dalam penggalan resensi novel di atas adalah…
A. Kelebihan pengarang (Mangunwijaya) dalam menggambarkan latar.
B. Cara Mangunwijaya bercerita dalam novel.
C. Latar belakang kehidupan tokoh Atik.
D. Pemaparan keturunan tokoh Atik.
E. Kepandaian Mangunwijaya dalam menulis cerita.

Halaman:

Editor: Kartika Kudus

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x