Soal dan Kunci Jawaban PAI BP Kelas 7 SMP, MTs Bab 1 Nomor 6-10 halaman 29

- 10 Agustus 2022, 09:40 WIB
SOAL dan Kunci Jawaban
SOAL dan Kunci Jawaban /tangkapan layar/

Portal Kudus - Pembahasan soal dan kunci jawaban PAI dan BP (Pendidikan agama Islam dan budi pekerti) pada Kelas 7 SMP dan MTs. Soal dan kunci jawaban tersebut pada Bab 1 tentang materi hidup tenang dengan kejujuran, amanah, dan istiqomah.

Kunci jawaban PAI dan BP di kelas 7 SMP dan MTs terdapat pada soal bentuk uraian mulai nomor 6-10 halaman 29. Pembahasan soal dan kunci jawaban ini bukan untuk menutup bahan ajar peserta didik dalam belajar.

Namun, lebih membantu memahami materi pada soal yang akan dibahas nanti. Alangkah baiknya sebelum akses kunci jawaban PAI dan BP kelas 7 SMP dan MTs tentang materi tersebut terlebih dahulu dipelajari materinya. Sehingga soal ini sebagai uji kemampuan.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN IPS Kelas 8 Halaman 59, Aktivitas Kelompok Tentang Bencana yang Terjadi di Negara ASEAN

Sebelum menjawab soal, tentunya diharapkan menjadi latihan belajar untuk lebih mendalami materi yang disampaikan. Kunci jawaban ini dikutip dari Mu'ayyadah alumni IAIN Kudus. Adapun latihan soal dan kunci jawaban bersumber dari buku kemdikbud 2013, adalah berikut ini:

Pertanyaan!

6. Sebutkan hikmah dari perilaku istiqomah!
7. Buatlah contoh perilaku amanah dalam kehidupan sehari-hari!
8. Buatlah contoh perilaku istiqomah dalam kehidupan sehari-hari!
9. Apa yang kamu lakukan ketika melihat temanmu melakukan perbuatan terpuji?
10. Apa yang kamu lakukan ketika melihat temanmu melakukan perbuatan tercela?

Jawaban!

6. Hikmah merupakan pelajaran yang bisa diambil atau manfaat berperilaku. Hikmah berperilaku istiqomah adalah sebagai berikut:

a. Orang yang istiqomah akan dijauhkan oleh Allah Swt. dari rasa takut dan sedih sehingga dapat mengatasi rasa sedih yang menimpanya, tidak hanyut dibawa kesedihan, dan tidak gentar dalam menghadapi kehidupan masa yang akan datang.
b. Orang yang istiqomah akan mendapatkan kesuksesan dalam kehidupan di dunia karena ia tekun dan ulet.
c. Orang yang istiqomah dan selalu sabar serta mendirikan salat dilindungi oleh Allah Swt.

Jawaban bisa ditemukan di buku kemendikbud 2013 hal. 24.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Matematika Kelas 9 Halaman 30 31 Latihan 1.3 Pembagian Pada Perpangkatan Full Pembahasan

7. Perilaku amanah dalam kehidupan sehari-hari dapat diwujudkan melalui kegiatan-
kegiatan sebagai berikut.

a. Menjaga titipan dan mengembalikannya seperti keadaan semula. Apabila kita dititipi sesuatu oleh orang lain, misalnya barang berharga, emas, rumah, atau barang-barang lainnya, maka kita harus menjaganya dengan baik. Pada saat barang titipan tersebut diambil oleh pemiliknya, kita harus mengembalikannya seperti semula.
b. Menjaga rahasia. Apabila kita dipercaya untuk menjaga rahasia, baik itu rahasia pribadi, rahasia keluarga, rahasia organisasi, atau rahasia negara, maka kita wajib menjaganya supaya tidak bocor kepada orang lain.
c. Tidak menyalahgunakan jabatan. Jabatan adalah amanah yang wajib dijaga. Apabila kita diberi jabatan apapun bentuknya, maka kita harus menjaga amanah tersebut. Segala bentuk penyalahgunaan jabatan untuk kepentingan pribadi, keluarga, atau kelompok termasuk perbuatan yang melanggar amanah.

Jawaban bisa ditemukan di buku kemendikbud 2013 hal. 22.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN IPS Kelas 8 Halaman 63 Aktivitas Kelompok, Kegunaan Barang Tambang di Negara ASEAN

8. Perilaku istiqomah dapat diwujudkan melalui kegiatan:

a. selalu menjalankan perintah Allah Swt dan menjauhi larangan-Nya dalam keadaan apa pun dan di mana pun;
b. melaksanakan salat tepat pada waktu-nya;
c. belajar terus-menerus hingga paham;
d. selalu menaati peraturan, baik yang ada di rumah, sekolah, maupun masyarakat;
e. selalu menjalankan kewajibannya dengan rasa senang dan nyaman, tidak merasa dipaksa atau dibebani.

Jawaban bisa ditemukan di buku kemendikbud 2013 hal. 24.

Baca Juga: Referensi Contoh Soal Narrative Text Pilihan Ganda Kelas 9 SMP Lengkap dengan Kunci Jawaban

9. Perbuatan terpuji sama halnya perbuatan baik. Saat menjumpai teman yang berbuat baik maka hendaknya kita meneladaninya. Bukan justru menggunjing dan membuatnya merasa sendiri karena telah berbuat baik.

Saling mendukung satu sama lain jika teman sedang berbuat baik. Dukungan ini bisa bersifat moril dengan menirunya dan menjadi teman baiknya.

10. Sebaliknya jika kita berjumpa dengan teman yang berperilaku tercela, jangan menirunya. Berikan arahan dan pegangan untuk berhenti melakukan perbuatan tercela. Bisa dimulai dengan tidak meniru perbuatan tercela itu, kemudian mengajaknya pada kebaikan amar ma'ruf nahi munkar. Terpenting sudah berusaha mengajaknya baik. Jangan lupa untuk mendoakan agar bisa menjadi orang yang lebih baik.

Baca Juga: KUNCI Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 34, Tugas Mandiri 2.1 Tentang Perbedaan Masa Penjajahan dan Kemerdekaan

*)Disclaimer: Artikel ini bersifat sementara tidak mutlak, dan hanya ditujukan kepada orang tua untuk memandu proses belajar anak. Portal Kudus tidak bertanggung jawab jika terjadi kesalahan. Untuk pertanyaan di atas, jawaban tidak terpaku pada kunci jawaban diatas.

Editor: Kartika Kudus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah