Menjawab Pertanyaan, Mengapa Harus Menggunakan Gula Untuk membuat Pupuk Organik. Ini Dia Alasan Menggunakan Gu

- 17 Februari 2021, 19:27 WIB
Gula Menjadi Molase
Gula Menjadi Molase /tangkapan layar/youtube bali organik tv

Portal Kudus – Gula merupakan salah satu bahan yang digunakan untuk membuat molase dalam proses pembuatan pupuk organik.

Molase sangat penting digunakan dalam pembuatan pupuk organik. Fungsinya adalah untuk mengaktifkan bakteri dorman (yang masih tidur) dalam larutan EM4.

Larutan EM4 (Efective Microorganism 4) merupakan bakteri tambahan yang membantu proses dekomposisi atau penguraian limbah yang digunakan dalam pengomposan.

Baca Juga: 9 Hal Penting Yang Wajib Diketahui Dalam Pembuatan Pupuk Organik Dari Limbah Kotoran Kambing.

Sehingga bisa mempercepat proses pengomposan limbah menjadi pupuk organik. Dan molase dari gula yang dilarutkan berfungsi untuk mengaktifkan bakteri tersebut.

Selain itu juga menjadi energi untuk mikroorganisme hidup dalam proses pengomposan. Pembuatan molase tidak hanya menggunakan gula.

Tetapi bisa menggunakan bahan lain seperti tetes tebu ataupun jenis gula lainnya yang mengandung glukosa.

Baca Juga: Trending Youtube, Mengulik Kisah Inspirasi Fiki Naki, Youtuber Indonesia Yang Bisa 4 Bahasa Asing. Mengulik Ca

Dilansir dari Channel Youtube Bali Organik TV memberikan jawaban pada komentar negatif mengenai alasan menggunakan gula dalam proses pembuatan pupuk organik.

Halaman:

Editor: Sugiharto

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x