Lolos Timnas Indonesia Masuk Ke Piala Asia 2023 Mendatang

- 19 September 2022, 08:18 WIB
Lolos Timnas Indonesia Masuk Ke Piala Asia 2023 Mendatang
Lolos Timnas Indonesia Masuk Ke Piala Asia 2023 Mendatang /pssi.org/

Portal Kudus - Perjuangan anak bangsa timnas Indonesia u-20 membuahkan hasil gemilang. Lewat akhir pertandingan melawan Vietnam Indonesia berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-20 di Uzbekistan mendatang.

Pertandingan melawan Vietnam yang berlangsung tadi malam 18 September 2022 menunjukkan performa luar biasa bagi Timnas Indonesia. Tekanan demi tekanan di lapangan pada akhirnya berbuah manis dengan mencetak tiga gol.

Titik balik sejarah baru Indonesia masuk ke Piala Asia saat berlaga terakhir di Grup F di stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. Atas keunggulan menghadapi Vietnam Timnas Garuda berhasil meraih 9 poin dari tiga pertandingan.

Baca Juga: SIMAK! Yang Dimaksud dengan Withholding Tax System Adalah Begini, Sistem Pemungutan Pajak dengan Mekanisme Ini

Tiga laga yang dihadapi Timnas Garuda di grup F tidak pernah kalah. Di awal laga melawan Timor Leste Indonesia berhasil unggul skor telak 4-0. Sementara di laga kedua melawan Hongkong unggul 5-1.

Berhasilnya Timnas Garuda melenggang ke putaran Piala Asia U-20 tahun 2023 mendatang mendapatkan antusias dari Ketua Umum PSSI Mochammad Iriawan. Dilansir dari situs resmi pssi.go.id pada 19 September 2022.

"Luar biasa perjuangan pemain pemain. Semua bermain bagus. Terima kasih juga untuk STY, manager U-20 Sumardji, ofisial, suporter, Exco PSSI, yang selalu kompak dalam menjalankan roda organisasi,” katanya.

Baca Juga: 30 SOAL PTS PKN Kelas 4 Semester 1 2022 dan Kunci Jawaban, Latihan Soal PKN Kelas 4 Semester 1 Kurikulum 2013

Pihaknya juga mengimbuhkan ucapan Terima kasih kepada Presiden RI Joko Widodo yang telah memberikan perhatian besar kepada tim sepak bola nasional. Bukan hanya kepada Presiden RI tetapi juga kepada Menpora Zainudin Amali yang memberikan support semangat untuk timnas.

Halaman:

Editor: Ahmad Khakim

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah