HARI INI! Pengumuman Administrasi IPDN 2023 Ketahui Link Hasil Verifikasi Dokumen SPCP IPDN 2023

4 Mei 2023, 08:16 WIB
cek pengumuman administrasi IPDN 2023. /pexels/karsten madsen/

Portal Kudus - Hari ini, cek pengumuman administrasi IPDN 2023 untuk mengetahui hasil verifikasi dokumen SPCP IPDN 2023.

Saat ini, peserta Seleksi Penerimaan Calon Praja (SPCP) IPDN 2023 menantikan hasil seleksi administrasi atau verifikasi dokumen. 

Simak penjelasan di bawah ini selengkapnya untuk menyimak tentang pengumuman administrasi IPDN 2023.

Baca Juga: CEK Pengumuman Verifikasi Dokumen IPDN 2023 Hari Ini, Ketahui Daftar Peserta Lulus Seleksi dikdin bkn go id

Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) membuka Seleksi Penerimaan Calon Praja (SPCP) Tahun 2023.

Adapun maksud dan tujuan pelaksanaan seleksi penerimaan calon Praja IPDN adalah untuk menjaring calon Praja IPDN yang berkualitas.

Terutama hal memiliki dasar pengetahuan dan keterampilan yang memadai, kesehatan diri yang prima, kemampuan psikologis diri yang mampu berkembang secara potensial, integritas dan kejujuran diri yang terpercaya, kemampuan berkomunikasi yang efektif, dan kesiapan untuk bekerja di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Baca Juga: INFO Pengumuman Seleksi Administrasi STAN 2023, Cek Jadwal Kapan Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi SPMB

Pelaksanaan Pendaftaran Seleksi Penerimaan Calon Praja (SPCP) IPDN 2023 telah dibuka pada 3-30 April 2023.

Adapun tahapan pendaftarannya adalah sebagai berikut:

- Pelamar membuat akun SSCASN Sekolah Kedinasan Tahun 2023.

- Pelamar log in dengan menggunakan NIK dan Password yang telah didaftarkan.

- Pelamar memilih Sekolah Kedinasan dan mengisi biodata serta mengunggah dokumen persyaratan administrasi SPCP IPDN.

Baca Juga: LINK Pengumuman Verifikasi Berkas Sekolah Kedinasan 2023, Cara Melihat Hasil Seleksi Berkas dikdin bkn go id

- Pelamar menyelesaikan pendaftaran dengan mengecek resume dan mencetak bukti pendaftaran.

Setelah pendaftaran online, selanjutkan dilakukan proses verifikasi dokumen persyaratan administrasi.

Nantinya, peserta yang dinyatakan lulus verifikasi dokumen IPDN 2023 berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya.

Baca Juga: INFO Pendaftaran Sipir Lapas 2023 Online CPNS Kemenkumham Lulusan SMA, Pahami Persyaratan dan Cara Daftar

Bagi pelamar yang memenuhi syarat verifikasi dokumen persyaratan administrasi pendaftaran akan melakukan pembayaran PNBP Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) sesuai kode billing.

Nantinya akan diumumkan daftar nama peserta Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) sebelum dilaksanakan SKD.

Setelah Proses Pendaftaran dan Verifikasi yang dilakukan di Portal SSCASN DIKDIN, untuk menjadi Calon Praja IPDN, para calon peserta diwajibkan untuk mengikuti semua tahapan tes yang akan diujikan.

Apabila para pendaftar/peserta pada setiap tesnya sampai dengan tes akhir memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan, maka dapat dinyatakan lulus sebagai calon praja IPDN.

Begitu pula sebaliknya jika salah satu item Tahapan Tes Yang diujikan ada yang GAGAL/GUGUR atau Tidak Memenuhi Syarat maka dinyatakan GAGAL karena sistem tahapan tes yang dilakukan IPDN dalam Seleksi Penerimaan Calon Praja (SPCP) baru menggunakan sistem GUGUR.

Pengumuman administrasi IPDN 2023

Proses verifikasi dokumen persyaratan administrasi pendaftaran yang telah diunggah SPCP IPDN 2023 berlangsung pada 4 April - 2 Mei 2023.

Berdasarkan data Dikdin Rekap per Sekolah per 30 April 2023 untuk IPDN, sebanyak 32.720 telah memilih sekolah.

Kemudian ada 29.132 peserta telah submit. Ada sebanyak 27.567 verif memenuhi syarat (verif MS), dan 1.565 verif tidak memenuhi syarat (verif TMS).

Menurut jadwal, pengumuman hasil verifikasi dokumen persyaratan administrasi IPDN 2023 akan diumumkan hari ini, 4 Mei 2023.

Silakan terus pantau pengumuman hasil verifikasi dokumen IPDN 2023 melalui laman https://dikdin.bkn.go.id dan laman https://spcp.ipdn.ac.id.

Demikian informasi pengumuman hasil verfikasi dokumen IPDN 2023 hari ini, 4 April 2023.***

Editor: Al Mahfud

Tags

Terkini

Terpopuler