Kemensos Salurkan Bansos PKH untuk Ibu Hamil dan Balita di Tahun 2023

8 Februari 2023, 11:44 WIB
ilustrasi: Kemensos Salurkan Bansos PKH untuk Ibu Hamil dan Balita di Tahun 2023/kemensos.go.id /

 

PortalKudus - Ibu hamil dan balita berhak mendapatkan bansos berupa BLT dari Kemensos untuk Program Keluarga Harapan (PKH) 2023.
 
Dilansir dari Instagram Kemensos, bantuan PKH untuk kategori ibu hamil dan balita akan mendapatkan bantuan total senilai Rp3.000.000 per tahun yang akan dibagi selama 4 kali.
 
Setiap tahap penerimaan, balita dan ibu hamil yang lolos verifikasi berhak mendapatkan Rp750 ribu.
Baca Juga: SOAL UTS Bahasa Inggris Kelas 10 Semester 2 dan Jawabannya, Contoh Soal UTS Bahasa Inggris Kelas 10 Tahun 2023
 
Adapun pencairan Bansos PKH tahap 1 dijadwalkan pada bulan Januari, Februari dan maret. Bansos tersebut ditujukan bagi beberapa kategori penerima yang membutuhkan layanan kesehatan dan pendidikan.
 
Inilah rincian 7 kategori yang berhak menerima bansos PKH 2023 beserta besaran nominal yang diterima, adalah:
 
1. Kategori ibu hamil/nifas: Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun,
Baca Juga: 40 SOAL UTS Ekonomi Kelas 10 Semester 2 Beserta Jawabannya, Contoh Soal UTS Ekonomi Kelas X Semester 2 2023
 
2. Kategori anak usia dini (0-6 tahun): Rp750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun,
 
3. Kategori siswa SD/sederajat: Rp225.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun,
 
4. Kategori siswa SMP/sederajat: Rp375.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun,
Baca Juga: UNDUH Soal UKK TKJ 2023 Paket 4 Pelajari Contoh Soal Uji Kompetensi Keahlian SMK Terbaru Doc Pdf
 
5. Kategori siswa SMA/sederajat: Rp500.000 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun,
 
6. Kategori penyandang disabilitas: Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahap,
 
 7. Kategori lanjut usia atau lansia: Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahap.
Baca Juga: SIAPA Gita Savitri? Simak Profil Biodata Gita Savitri Lengkap dengan Suami, YouTube, Instagram, Hobi, Umur
 
Bansos tersebut nantinya akan disalurkan dalam 4 tahap dengan rincian waktu sebagai berikut:
 
Tahap 1: Januari, Februari, Maret
 
Tahap 2: April, Mei, Juni
Baca Juga: 40 CONTOH Soal UTS PAI Kelas 12 Semester 2 Beserta Jawabannya, Latihan Soal UTS PAI Kelas 12 Semester 2 2023
 
Tahap 3: Juli, Agustus, September
 
Tahap 4: Oktober, November, Desember
 
Pencairan bansos PKH tahap 1 2023 ini, dilakukan melalui 4 rekening Himbara, seperti BNI, BTN, BRI, dan Mandiri.
 
Baca Juga: 30 Contoh Soal UTS Sosiologi Kelas 12 Semester 2 dan Kunci Jawaban, Latihan Soal UTS Sosiologi Kelas 12 2023
PKH membuka akses keluarga miskin terutama ibu hamil dan anak agar dapat memanfaatkan berbagai fasilitas layanan kesehatan (faskes) dan fasilitas layanan pendidikan (fasdik) yang tersedia di sekitar mereka.***
Editor: Sugiharto

Tags

Terkini

Terpopuler