Penanganan Sejumlah Titik Longsoran Sungai Bengawan Solo di Kabupaten Blora Dimulai

- 23 April 2024, 18:09 WIB
kolaborasi Bidang OP BBWS Bengawan Solo dengan Dinas PUPR Kab.Blora tangani titik longsor di Sungai Bengawan Solo di Kabupaten Blora.
kolaborasi Bidang OP BBWS Bengawan Solo dengan Dinas PUPR Kab.Blora tangani titik longsor di Sungai Bengawan Solo di Kabupaten Blora. /blorakab.go.id/

Portal Kudus - Direncanakan, pelaksanaan penanganan longsoran sungai Bengawan Solo di beberapa titik di wilayah Blora akan dimulai pada Minggu ini sampai dua bulan ke depan.

Kolaborasi antara Bidang OP BBWS Bengawan Solo dengan Dinas PUPR Kab. Blora dilakukan untuk menangani hal tersebut. 

Pada Senin 24 April 2024, telah dilakukan inspeksi dan uitzet bersama antara  Jajaran Bidang Operasi dan Pemeliharaan (OP) Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo berkolaborasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Blora di sejumlah titik lokasi longsoran sungai Bengawan Solo yang berada di Kabupaten Blora.

Baca Juga: Rekor MURI 1.054 Pelajar Membatik menjadi Bentuk Komitmen Pemkab Rembang Lestarikan Batik Lasem

Menurut keterangan Kepala Dinas PUPR Ir. Samgautama Karnajaya, MT, inspeksi dan uitzet dilaksanakan di Longsoran Sungai Bengawan Solo pada ruas jalan Ngloram-Gadon, Longsoran Sungai Bengawan Solo di Desa Panolan Kec. Kedungtuban, dan dua titik Longsoran Sungai Batokan di Kel. Ngelo.

“Rencana keempat titik longsoran tersebut akan segera ditangani secara kolaborasi bersama antara Bidang OP BBWS Bengawan Solo dengan Dinas PUPR Kab. Blora,” jelas Kepala Dinas PUPR Kab. Blora Samgautama Karnajaya, dikutip dari laman resmi Pemkab Blora. 

Baca Juga: 14 Nama Siswa Pemenang OSN K SMA MA Kabupaten Blora, Cek Pengumuman Daftar Nama Finalis OSN P di Sini

“Yang pertama akan ditangani adalah longsoran ruas jalan Ngloram - Gadon, rencana besok sudah dilakukan mobilisasi material berupa turap baja dan alat berat dalam waktu satu bulan kedepan diharapkan bisa diselesaikan sehingga arus lalu lintas yang melintas pada ruas jalan tersebut dapat segera pulih dan lancar kembali,” jelasnya. 

Kemudian dilanjutkan dengan penanganan longsoran di Desa Panolan Kec. Kedungtuban dengan konstruksi turap kayu dan urutan serta penanganan longsoran di Kel. Ngelo Kec. Cepu sebanyak dua titik dengan konstruksi talud Bronjong.

Halaman:

Editor: Al Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x