Selamat, Edy Supriyanta Telah Resmi Menjadi Bupati Jepara 2022-2024

- 24 Mei 2022, 08:00 WIB
Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta bersama istri usai pelantikan di Semarang, Minggu 22 Mei 2022
Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta bersama istri usai pelantikan di Semarang, Minggu 22 Mei 2022 / suaramerdeka.com/IST

''Kita akan segera agendakan rapat dengan Perangkat Daerah. Untuk bahan pengambilan kebijakan ke depan,'' jelasnya.

Edy memastikan, tidak membutuhkan waktu lama untuk memahami karakteristik Kabupaten Jepara. Selain sebagai putra daerah asli kelahiran Jepara, sejak TK, SD, SMP, dan SMA ia dibesarkan di Kota Ukir sebelum pindah ke luar kota.

Baca Juga: Kebakaran di bawah Jembatan Juwana, Arus Lalu Lintas dialihkan

Terkait pengalaman bekerja pun tidak diragukan lagi. Edy yang juga menjabat Kepala Dinas Kearsipan dan Perpusataakan Provinsi Jawa Tengah ini pernah menempati beberapa posisi strategis.

Diawali karirnya sebagai Kasi Terminal Antar Kota Provinsi Jateng, Kasi Angkutan Dalam Trayek, Kabag Kepegawaian dan Ortala, dan Kasubag Penanggulangan Bencana.

Edy juga pernah menjadi Kepala UPP Wilayah Banyumas, Kepala UPP Wil Pekalongan, Kadis Komunikasi dan Informatika Dishubkominfo Jateng, dan juga Kabag Rumah Tangga Setda, dan Kepala Biro Umum.***

Halaman:

Editor: Candra Kartiko Sari

Sumber: Suara Merdeka Muria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x