Desa Mojowarno Kabupaten Rembang Jadi Desa Pertama Rintisan Smart Village, Ada Anjungan Mandiri

- 15 Mei 2022, 08:00 WIB
Anjungan mandiri di  Desa Mojowarno Kecamatan Kaliori.
Anjungan mandiri di Desa Mojowarno Kecamatan Kaliori. /suaramerdeka.com/Mulyanto Ari Wibowo

Caranya, warga yang membutuhkan pelayanan menempelkan KTP Elektronik di scanner yang disediakan di anjungan mandiri.

Kemudian warga tersebut akan mendapatkan PIN dari admin desa melalui no telpon ataupun WA.

Setelah mendapat hak akses dan PIN, warga bisa memanfaatkan layanan melalui layar touchscreen.

Baca Juga: Kandang Kambing Milik Warga di Kecamatan Dawe Terbakar, Lima Kambing Ikut Hangus

''Layanan yang tersedia seperti surat pengantar kepengurusan kependudukan hingga mengecek bantuan bisa dilakukan sendiri oleh warga tanpa harus menanti perangkat desa,'' jelas dia.

Dia menambahkan surat menyurat yang didapatkan oleh warga dari anjungan mandiri memiliki pengaman digital berupa qrcode untuk memastika validitas surat.

''Dengan qrcode ini, asal usul surat bisa dilacak oleh pihak terkait. Ke depan kami juga tengah mengajukan pengembangan tanda tangan digital untuk semakin mempermudah warga dalam mendapatkan pelayanan,''terang dia.

Selain anjungan, Pemerintah Desa Mojowarno juga telah menyediakan layanan chatbot via Telegram di https://t.me/PemdesMojowarno_bot yang dapat menjawab pertanyaan warga seputar syarat layanan warga selama 24 jam penuh.

Baca Juga: Lagi, Terjadi Kecelakaan di Jalan Pantura Rembang, Truk Menabrak Sepeda Motor

''Kami juga mengembangkan pelayanan berbasis mobile app, OpenSID Mobile yang kini mulai tersedia di Playstore bagi warga yang bergawai sistem android,'' tegas dia.

Halaman:

Editor: Candra Kartiko Sari

Sumber: Suara Merdeka Muria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah