Belum Ada Kepastian, Kantor Kemenag Kabupaten Jepara Tetap Lakukan Persiapan

- 5 Maret 2022, 10:46 WIB
Ilustrasi haji dan umrah.
Ilustrasi haji dan umrah. /Pixabay

Portal Kudus - Diketahui, sudah dua tahun jemaah haji dari Indonesia batal berangkat dikarenakan pandemi Covid-19.

Semenjak saat itu, belum ada kepastian atau kabar resmi pemberangkatan jemaah haji pada tahun 2022 ini.

Meskipun belum ada kepastiaan, pihak Kantor Kemenag Kabupaten Jepara tetap melakukan persiapan pemberangkatan haji tahun 2022 ini. 

Dilansir PortalKudus.com dari Suara Merdeka Muria dengan artikel berjudul 1.277 Calon Haji Jepara Siap Diberangkatkan 

 

“Kita semua berharap, tahun ini jemaah haji dapat diberangkatkan. Masih menunggu kabar resmi dari pemerintah,” ujar Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jepara Muh Habib, Kamis 3 Maret 2022.

Baca Juga: Seorang Remaja Jadi Korban Pemerkosaan oleh Dua Orang Warga Kecamatan Kedung Jepara

Dengan penundaan itu, antrian pendaftar haji semakin banyak, dan masa tunggu semakin lama. Sekarang ini di Jawa Tengah masa tunggu 30 tahun.

Jumlah pendaftar haji yang antri di Jateng mencapai 1 juta orang.

“Khusus untuk Kabupaten Jepara, sampai Rabu, (2 Maret 2022) jumlah pengantri mencapai 37.132 orang, dan yang siap diberangkatkan tahun ini 1.277 orang,” kata Muh Habib.

Halaman:

Editor: Candra Kartiko Sari

Sumber: Suara Merdeka Muria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah