Berikut Ini Kandungan dan 5 Manfaat dari Madu yang Bisa Didapatkan Jika Rutin Dikonsumsi

9 Desember 2021, 17:19 WIB
Ilustrasi madu /Pixabay/ExplorerBob

Portal Kudus – Kandungan dan 5 manfaat dari madu yang bisa kamu dapatkan jika rutin mengkonsumsinya.

Madu sangat dikenal akan khasiatnya. Banyak orang rutin mengkonsumsi madu untuk memperoleh manfaat darinya.

Berikut ini kandungan dan 5 manfaat dari madu yang bisa didapatkan jika dikonsumsi secara rutin dan benar.

Baca Juga: Ragam Manfaat dan Khasiat Kapulaga Bagi Kesehatan Sehari-hari, Bisa Lawan Sel Kanker

Baca Juga: Penting, Inilah Manfaat Sarapan Pagi untuk Kesehatan Tubuh

Selain dikenal dengan rasanya yang manis dan lezat, madu juga memiliki segudang khasiat dan manfaat bagi kesehatan tubuh.

Banyaknya kandungan yang terdapat dalam madu membuatnya sangat baik untuk dikonsumsi secara rutin.

Di dalam madu terdapat protein, karbohidrat, serat, kalsium, fosfor, besi, natrium, kalium, tembaga, seng, vitamin B2, vitamin B3, dan juga vitamin C.

Baca Juga: Gurah Hidung, Apa Saja Manfaat dan Efek Sampingnya?

Dengan gizi murni pada madu tersebut, tak heran jika banyak khasiat yang bisa didapat secara alami dari orang yang mengkonsumsi madu.

Beberapa penelitian juga mengatakan tentang anjuran dalam mengkonsumsi madu, karena terbukti akan manfaatnya untuk kesehatan.

Berikut ini adalah 5 manfaat dari madu yang bisa diperoleh bagi orang-orang yang mengkonsumsinya.

  1. Menurunkan Kadar Gula Darah

Kadar gula darah yang tinggi biasanya bisa menyebabkan banyak penyakit dalam tubuh manusia seperti Diabetes.

Salah satu bentuk pencegahannya adalah dengan mengurangi makanan atau minuman yang manis-manis.

Gula menjadi bahan dasar dalam pembuatan makanan dan minuman manis. Gula merupakan salah satu penyebab gula darah bisa naik dengan cepat.

Maka dari itu, penderita Diabetes biasanya menggunakan madu sebagai pengganti gula. Meski sama-sama manis, namun madu memiliki glikemik yang rendah sehingga dapat menstabilkan kadar gula darah.

  1. Menstabilkan Kolestrol dan Tekanan Darah

Kadar kolestrol dan tekanan darah yang tinggi merupakan satu dari banyaknya penyebab penyakit jantung.

Untuk menstabilkan tekanan darah dan kolestrol, ternyatamadu memiliki nutrisi yang cukup baik dalam hal tersebut.

Dengan madu nitrat oksida (NO) dalam tubuh akan meningkat, NO ini berperan menjaga fungsi otot jantung, melancarkan sistem peredaran darah serta mengatur tekanan darah.

Jika NO dapat berperan baik, maka risiko terserang penyakit jantung akan semakin terminimalisir.

  1. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan

Antioksidan pada madu dapat mengatasi masalah sistem pencernaan seperti asam lambung pada perut.

Kandungan ini nantinya akan melawan radikal bebas yang dapat memicu refluks asam lambung.

  1. Kulit Awet Muda

Tak hanya bermanfaat pada organ dalam tubuh, madu juga memiliki manfaat dalam perawatan kulit.

Kulit yang sehat dan awet muda tentu menjadi idaman semua orang. Madu yang kaya antioksidan dapat menangkal penuaan dini.

  1. Penyembuh Luka

Efek antibakteri dan antiseptik dari kandungan hidrogen peroksida pada madu dapat membantu penyembuhan luka.

Dengan khasiat tersebut, banyak medis memberikan kandungan madu pada krim untuk pengobatan luka gores dan bakar, serta untuk menyamarkan bekas luka.

Demikian adalah kandungan dan 5 manfaat yang bisa diperoleh dari konsumsi madu. Meski baik untuk kesehatan, disarankan tidak terlalu berlebihan dalam mengkonsumsi madu.

Konsumsi madu yang berlebih dapat memberikan efek samping seperti mual dan muntah. Selain itu, disarankan untuk mengkonsumsi madu murni tanpa campuran pengawet atau pewarna.***

Editor: Sugiharto

Tags

Terkini

Terpopuler