Respons Video Viral Bocah SD Hadang Mobil Pickup, Satlantas Polres Kudus Beri Edukasi ke Siswa

- 4 Januari 2024, 19:15 WIB
Tim Satlantas Polres Kudus
Tim Satlantas Polres Kudus /Instagram/polreskudus

Portal Kudus - Beberapa waktu telah viral sebuah video yang menampilkan beberapa sekelompok anak SD menghadang-hadangi mobil pickup di jalan raya.

Diselidiki lebih lanjut, ternyata siswa SD tersebut merupakan siswa SD Garung Lor 1 yang masih duduk di kelas 5. SD Garung Lor terletak di Jalan Jepara KM 4, Garung Lor, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus.

Kejadian tersebut membuat warga Kudus, khususnya orang tua murid SD Garung Lor 1 khawatir jika terjadi kecelakaan lalu lintas.

Baca Juga: Di bawah Kepemimpinan Arief Rohman, Berikut Daftar Penghargaan yang Didapat Kabupaten Blora

Menanggapi hal tersebut, Satlantas Polres Kudus akhirnya bertindak sebagai bentuk respons kepedulian terhadap keresahan masyarakat.

Melansir dari Instagram polreskudus, para polisi dari satlantas langsung bertemu dengan para siswa saat masih kegiatan belajar mengajar.

Baca Juga: Habiskan RP64,6 Miliar, Bupati Pati Henggar Budi Harap Jembatan Juwana Pati Meningkatkan Perekonomian

Tim satlantas yang dikomando oleh Kanit Kamsel Satlantas Polres Kudus Ipda Turmudi memberi edukasi dan pembinaan ke pada para murid.

Tidak hanya itu, anggota tim satlantas tersebut juga memasang dan mengatur pagar yang terbuat dari bambu sebagai pembatas.***

Editor: Kartika Kudus

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x