BLDF Punya Pusat Pembibitan Tanaman (PPT) Oasis Kudus, Serta Pelestarian Macan Tutul Muria

- 29 November 2023, 22:21 WIB
BLDF Punya Pusat Pembibitan Tanaman (PPT) Oasis Kudus, Serta Pelestarian Macan Tutul Muria
BLDF Punya Pusat Pembibitan Tanaman (PPT) Oasis Kudus, Serta Pelestarian Macan Tutul Muria /satria hw/portalkudus.com

Portal Kudus - Pelestarian lingkungan, menjadi isu yang menarik untuk dibicarakan oleh siapa saja, baik masyarakat, organisasi pecinta lingkungan, pihak swasta yang konsen terhadap lingkungan dan juga Pemerintah. Ditambah dengan kondisi adanya El-Nino yang melanda Dunia termasuk Indonesia, menyebabkan kestabilan ekositem hayati terganggu. Diperlukan langkah berani untuk melestarikan dan menghijaukan kembali lingkungan, seperti salah satu diantara mereka yang peduli lingkungan, diwujudkan oleh Bakti Lingkungan Djarum Foundation (BLDF).

Bakti Lingkungan Djarum Foundation ini ada, karena kesadaran akan kerusakan lingkungan dan ancaman kepunahan beberapa jenis tumbuhan menjadi masalah yang telah terjadi sejak sejak puluhan tahun silam. Diawali Djarum Foundation membangun Pusat Pembibitan Tanaman (PPT) di Kudus pada 1979, melalui program Djarum Trees For Life. Lembaga ini didirikan untuk memenuhi kebutuhan bibit berkualitas sekaligus menjaga dan merawat tanaman langka Tanah Air.

Hari ini, Awak medi diberi kesempatan untuk mengikuti “Cultural Visit bersama Bakti Lingkungan Djarum Foundation (BLDF)” di hari pertama tanggal 29 November 2023, kunjungan ke Pusat Pembibitan Tanaman (PPT) di Oasis, Kudus.

Baca Juga: 5 CONTOH Kegiatan yang Memerlukan Pengisian Formulir, Pahami Apa Saja Contoh Formulir Berikut

Dari tempat inilah, Jutaan pohon trembesi yang disebar di utara Pulau Jawa, lingkar Madura dan Pulau Sumatera.

Selain itu, ada tanaman mangrove yang mulai ditaman pada pinggir-pinggir pantai utara seperti Semarang, menurut video pendek yang sempat diputar, pembibitannya bekerjasama dengan masyarakat sekitar pantai.

Sambil berjalan menuju lokasi pengolahan pupuk kompos organik yang dimiliki BLDF, selain trembesi dan beberapa tanaman penyerap karbon lainnya, didalam pembibitan Bakti Lingkungan Djarum Foundation sudah mengarah ke tanaman yang bernilai ekonomis, seperti tanaman buah.

Baca Juga: Berapakah Batas Kecepatan Berkendara di Jalan Tol? Cek Batas Kilometer Per Jam di Peraturan No 79 Tahun 2013

Seperti disampaikan Vice President Director Djarum Foundation FX Supanji, dalam wawancara dengan awak media mengungkapkan program penanaman pohon lewat Bakti Lingkungan Djarum Foundation (BLDF) meskipun sudah menjangkau di beberapa Pulau Jawa dan Sumatera, namun menaman pohon harus bersama.

Halaman:

Editor: Sugiharto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x