Fragmen Perjuangan Habib Husein Mutahar, Dari Pencipta Hymne Pramuka Hingga Menyelamatkan Pusaka Merah Putih

- 16 Agustus 2022, 10:34 WIB
Habib Husein Mutahar
Habib Husein Mutahar /ig solikhanid/Habib Haji Mutahar

Portal Kudus - bHabib Husein Mutahar adalah salah satu pejuang kemerdekaan Republik Indonesia dari kalangan Habai. 

Selain beliau, ada juga beberapa Habib yang turut berperan penting dalam proses kemerdekaan Indonesia seperti Habib Ali Kwitang yang turut menentukan hari dan tanggal kemerdekaan serta Syarif Abdul Hamid Alkadrie yang merancang lambang negara. 

Sayyid Muhammad Husein al-Mutahar atau yang lebih dikenal Habib Husein Mutahar lahir pada tanggal 5 Agustus 1916, adalah seorang yang pandai menciptakan lagu atau komposer lagu serta menguasai enam bahasa.

Baca Juga: Puisi Tema Kemerdekaan Untuk Lomba 17 Agustus 2022, Kumpulan Puisi Untuk Lomba 17 Agustus

Habib Husein Mutahar mengecap pendidikan di fakultas Hukum Universitas Gajah Mada pada tahun 1946-1947. Setelah menamatkan pendidikan dari MULO B (setingkat SMP) tahun 1934 dan AMS A-I (Setingkat SMA) pada tahun 1938.

Mutahar dipercaya sebagai sekretaris Panglima Angkatan Laut RI di Yogyakarta pada tahun 1945. Kemudian menjadi pegawai tinggi sekretariat negara pada tahun 1947. 

Puncak karir Mutahar ialah mendapat kepercayaan sebagai Duta Besar RI di Vatikan tahun 1969-1973. Kemampuan Mutahar yang mampu menguasai enam bahasa menjadi modal utama dalam melakukan diplomasi. 

Baca Juga: Pembahasan PKN Kelas 12 Halaman 37, Dasar Hukum Perlindungan dan Penegakan Hukum Tugas Mandiri 2.1

Terakhir, Mutahar menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Departemen Luar Negeri pada tahun 1974.

Dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia, Mutahar masuk dalam barisan Pertempuran Lima hari Revolusi Nasional Indonesia di Semarang pada bulan Oktober 1945.

Halaman:

Editor: Kartika Kudus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah