Amalan Sunnah Bulan Muharram dan Keutamaannya Tahun Baru Islam 1443 Hijriyah Tepat 10 Agustus 2021

- 5 Agustus 2021, 09:15 WIB
Amalan Sunnah Bulan Muharram dan Keutamaannya Tahun Baru Islam 1443 Hijriyah Tepat 10 Agustus 2021
Amalan Sunnah Bulan Muharram dan Keutamaannya Tahun Baru Islam 1443 Hijriyah Tepat 10 Agustus 2021 /Foto: Pixabay/ Mohamed Hassan//

Dalam hadis riwayat Muslim disebutkan sebagai berikut yang artinya: “Puasa yang paling utama setelah Ramadan ialah puasa di bulan Allah, Muharam.”

Puasa Asyura atau puasa sunnah yang dilakukan pada tanggal 10 Muharam jatuh pada Kamis 19 Agustus 2021.

Amalan ini menjadi lebih sempurna ketika dilakukan pada 8, 9, dan 10 Muharam.

2. Bersedekah di Bulan Muharram

Bersedekah termasuk salah satu ibadah sunah yang dianjurkan pada bulan Muharram Sebagai tahun baru bagi umat Islam, Muharram sudah dianggap layaknya hari raya.

Oleh karena itu, untuk merayakannya dapat dilakukan dengan cara bersedekah. Dalam kitab Lathaifut Thaharah wa Asrarus Shalah karangan KH Sholeh Darat disebutkan.

"Bahwa awal Muharram adalah tahun barunya seluruh umat Islam. Adapun tanggal 10 Muharram adalah 'Hari Raya' yang digunakan untuk bergembira dengan shadaqah."

3. Introspeksi Diri (muhasabah)

Amalan lainnya adalah muhasabah atau introspeksi diri. Hal ini penting dilakukan oleh setiap muslim. Rasulullah bersabda.

Artinya: "Orang yang cerdas adalah orang yang menghitung-hitung amal baik (dan selalu merasa kurang) dan beramal saleh sebagai persiapan menghadapi kematian".

Halaman:

Editor: Ulul Uliyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah