9 Hikmah Isra Mi'raj 2021 Dilaksanakan Pada Malam Hari, Simak Penjelasannya

- 6 Maret 2021, 18:59 WIB
9 Hikmah Isra Mi'raj 2021 Dilaksanakan Pada Malam Hari, Simak Penjelasannya
9 Hikmah Isra Mi'raj 2021 Dilaksanakan Pada Malam Hari, Simak Penjelasannya /Pixabay / john1cse

1. karena malam adalah waktu yang tepat untuk melakukan khalwah (menyepi) dan pengkhususan.

قال ابن المنير: إنما كان الإسراء ليلا لأنه وقت الخلوة والإختصاص عرفا

Artinya: Ibnu Munir berpendapat bahwa peristiwa Isra terjadi di malam hari karena malam merupakan waktu yang tepat untuk menyepi serta biasanya sebagai waktu yang tepat untuk mengkhususkan amalan.

2. karena malam adalah waktu diwajibkannya shalat. Hal ini didasarkan pada sebuah ayat dalam Surat Al-Muzammil.

قم الليل إلا قليلا

Artinya: Dirikanlah shalat di malam hari, kecuali sedikit. (Surat Al-Muzammil ayat 2).

Baca Juga: Sejarah Isra Miraj Singkat, Sebuah Kisah Perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Bumi hingga Kelangit

3. sebagai sebuah ujian bagi para mukmin untuk percaya terhadap hal-hal yang ghaib, hal-hal yang tidak dapat dicerna oleh akal, serta sebagai ujian bagi orang-orang kafir.

Apakah ia tetap ingkar dengan risalah Nabi, atau akan beriman.

4. karena malam merupakan waktu yang mulia. Hal ini disebabkan karena ada beberapa peristiwa yang terjadi di waktu malam, khususnya kisah-kisah istimewa yang terjadi dalam kehidupan para nabi sebelum Nabi Muhammad SAW.

Halaman:

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Sumber: Instagram NU Online @nuonline_id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah