Anggota ASEAN dan 5 Perwakilan Diplomatik dari Negara Pendirinya, Berikut Penjelasannya

- 8 Agustus 2022, 17:20 WIB
16 Ucapan Hari Ulang Tahun ASEAN ke 55 Terbaru
16 Ucapan Hari Ulang Tahun ASEAN ke 55 Terbaru /twibbonize.com

Portal Kudus - ASEAN merupakan singkatan dari Association of South East Asian Nations. Organisasi dunia tersebut tentunya sudah tidak asing lagi.

Meskipun begitu, belum tentu semua orang sudah tahu anggotanya negara mana saja.

Terkadang beberapa orang mengenal organisasi dunia tersebut dengan nama perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara. Sebab ASEAN merupakan organisasi untuk kawasan Asia Tenggara.

ASEAN dibentuk karena adanya perseteruan dari dua negara yakni Amerika Serikat dan Uni Soviet.

Baca Juga: 10 Pahlawan Nasionalisme Indonesia

Perseteruan tersebut pada kawasan Asia Tenggara nantinya muncul persaingan ideologi.

Kemudian persaingan ideologi tersebut tentunya mengakibatkan pula pada kawasan negara yang masuk Asia Tenggara akan terganggu stabilitas dan keamanannya.

Dari akibat perseteruan tersebut, Asia Tenggara membentuk organisasi dunia untuk bekerja sama.

Kerja sama yang dimaksud untuk bidang ekonomi, sosial, budaya, teknis, pendidikan dan budaya lainnya.

Baca Juga: Mengapa Orang Merasa Sakit Setelah Dipijat? Simak Alasannya

Dari kerjasama tersebut, terbentuknya ASEAN diharapkan mampu menciptakan kawasan Asia Tenggara.yang damai, aman, stabil, dan sejahtera.

ASEAN didirikan pada 8 Agustus 1967 di Bangkok, Thailand yang diprakarsai lima negara. Terhitung dari tahun didirikannya, pada tahun ini akan terhitung pula hari jadinya yang ke-55 tahun.

Lima negara yang memprakarsai terbentuknya ASEAN salah satunya adalah negara Indonesia.

Adapun lima negara yang dimaksud adalah Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Brunei Darussalam.

Baca Juga: Video Pertama Anime Bungo Stray Dogs Season 4 Mengungkap Lebih Banyak Pemeran, Debut Januari 2023

Kemudian seiring berjalannya waktu, negara ASEAN bertambah lima yakni Brunei Darussalam, Vietnam, Laos, Myanmar dan Kamboja.

Jadi kini anggota negara yang bergabung di ASEAN ada 10 negara. Berikut negara anggota ASEAN dan tanggal bergabungnya adalah:

Indonesia pada 8 Agustus 1967

Malaysia pada 8 Agustus 1967

Baca Juga: 10 Tokoh Perempuan yang Mendapat Gelar Pahlawan, dari R. A. Kartini Sampai Fatmawati Soekarno

Singapura pada 8 Agustus 1967

Thailand pada 8 Agustus 1967

Filipina pada 8 Agustus 1967

Brunei Darussalam pada 8 Januari 1984

Vietnam pada 28 Juli 1995

Laos pada 23 Juli 1997

Baca Juga: Orangtua Wajib Tahu! Inilah 3 Masalah yang Sering Dialami Anak Remaja Indonesia

Myanmar pada 23 Juli 1997

Kamboja pada 30 April 1999

Lima negara yang memprakarsai berdirinya ASEAN diwakili oleh wakil diplomatik masing-masing negara untuk menandatangani Deklarasi ASEAN. Berikut nama perwakilan tersebut adalah:

Adam Malik sebagai Menteri Luar Negeri Indonesia yang mewakili Indonesia.

Tun Abdul Razak sebagai Wakil Perdana Menteri Malaysia.

Sinnathamby Rajaratnam sebagai Menteri Luar Negeri Singapura.

Narciso Ramos sebagai Menteri Luar Negeri Filipina.

Thanat Khoman sebagai Menteri Luar Negeri Thailand.***

Editor: Ahmad Khakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah