Cara Daftar Shopee Food Merchant dan Driver

- 9 November 2021, 21:40 WIB
Cara daftar Shopee Food berikut link pendaftaran dan dokumen yang harus disediakan.
Cara daftar Shopee Food berikut link pendaftaran dan dokumen yang harus disediakan. /shopee.co.id
Portal Kudus - Shopee Food merupakan layanan pengantaran makanan yang tengah ramai di Indonesia. Tak heran, banyak orang tertarik melakukan pendaftaran sebagai mitra Shopee Food.

Hingga saat ini, Shopee Food sudah hadir di Jabodetabek, Yogyakarta, Bandung, dan Surabaya. Ke depannya, layanan ini akan melebarkan sayapnya ke kota-kota lain di Tanah Air.

Adapun pilihan merchant di Shopee Food sangat beragam. Mulai dari snack, makanan utama, sampai boba ada di Shopee Food! 
 
Bagi anda yang ingin menjadi mitra Shopee Food, berikut cara dan langkah-langkah pendaftarannya.
 
 
Cara daftar merchant Shopee Food:

1. Isi Formulir yang Tersedia

Isi formulir pendaftaran merchant Shopee Food melalui link https://shopee-support.formstack.com/forms/shopeefood_and_shopeepay_merchant_registration. Siapkan nama toko, nama pemilik, serta alamat lengkap gerai sebagai syarat isian kolom pendaftaran.

Sebelum mengisi formulir, baca terlebih dahulu syarat dan ketentuan (S dan K) yang diteken oleh pihak Shopee Food. Jika calon merchant tidak menyepakati ketentuan yang diharuskan oleh manajemen Shopee Food, pikirkan ulang untuk daftar menjadi member.

2. Isi Kelengkapan Data

Kelengkapan data yang dibutuhkan untuk mendaftarkan gerai di layanan Shopee Food adalah alamat email dan nomor ponsel aktif kemudian detail lokasi bisnis serta bentuk bisnisnya. Isikan semua data dengan valid untuk mempermudah langkah selanjutnya.

3. Unggah Foto Gerai

Unggah foto gerai pada tautan yang tersedia dalam formulir pendaftaran. Gerai yang diunggah adalah gerai yang terletak di alamat yang dituliskan di dalam formulir. Jika industri ini adalah industri rumahan tanpa gerai, bisa juga diunggah foto rumah dengan identitas usaha. Anda bisa menambahkan spanduk di depan rumah untuk memperjelas identitas tempat usaha.

4. Konfirmasi pendaftaran
 
Konfirmasi pendaftaran merchant Shopee Food dilakukan dengan klik opsi Kirim setelah semua data yang dimasukkan tidak memiliki kesalahan. Setelah pendaftaran terkonfirmasi, manajemen Shopee Food akan melakukan verifikasi dengan mengecek sejumlah data. Setelah semua proses selesai, gerai kulinermu akan terpampang di Shopee Food dan siap untuk dipesan.

Perlu diketahui, sebelum melakukan pengisian formulir, dokumen yang harus disiapkan meliputi kartu identitas pemilik usaha berupa KTP atau kartu izin terbatas bagi warga negara asing, nomor pokok wajib pajak daerah (NPWPD), surat pengukuhan pengusaha kena pajak (SPPKP), dan buku tabungan pribadi.

Selain itu, syarat cara daftar Shopee Food bagi bisnis yang telah terdaftar di badan hukum perlu ditambah dengan surat izin usaha perdagangan (SIUP), tanda daftar perusahaan (TDP), dan akta pendirian usaha.
 

Cara daftar driver Shopee Food:

Untuk melakukan pendaftaran sebagai driver Shopee Food, pastikan kamu sudah menyiapkan beberapa dokumen berikut:

a. KTP dengan ketentuan:
 
    Berstatus aktif
    Warga Negara Indonesia (WNI)
    Berusia 17-65 tahun pada saat pendaftaran

b. SIM C berstatus aktif.

c. STNK dengan tahun pembuatan kendaraan minimal tahun 2012.

d. SKCK (dapat menyusul jika belum ada).

e. Buku tabungan bank dengan ketentuan:

    -salah satu dari rekening BNI, BRI, BCA, atau BNI
    -nama pemilik rekening harus sesuai dengan KTP yang terdaftar

f. Alamat email aktif.

g. Nomor handphone aktif.

Jika sudah menyiapkan dokumen-dokumen di atas, Sobat Shopee bisa langsung melakukan pendaftaran driver atau mitra pengemudi Shopee Food.
 

Caranya sangat mudah dan kamu bisa melakukannya secara online.

Sobat Shopee cukup mengisi formulir di bawah ini:

    -Jakarta: bit.ly/PendaftaranMitraDriverShopeeFood
    -Bodetabek (Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi): bit.ly/DaftarMitraDriverShopeeBodetabek
    -Luar Jabodetabek: bit.ly/DaftarMitraDriverShopeeFoodIndonesia

Pastikan formulir tersebut sudah terisi lengkap dan terkirim.
 
Kemudian, tunggu konfirmasi dari tim Shopee Food paling lambat satu bulan setelah pengisian formulir.
 
Konfirmasi ini akan dilakukan melalui WhatsApp atau email yang sudah kamu daftarkan.

Proses berikutnya akan dipandu oleh tim Shopee Food. Demikian informasi tentang cara daftar Shopee Food, semoga bermanfaat untuk anda.***

Editor: Candra Kartiko Sari

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah