Lesti Kejora Melahirkan Lebih Cepat, Kenali Beberapa Faktor Penyebab Bayi dalam Kandungan Lahir Prematur

28 Desember 2021, 09:20 WIB
Lesti Melahirkan Baby L, Laki-laki Atau Perempuan Jenis Kelamin Anak Lesti? Ini Jawabannya //tangkapan layar Youtube/Leslar Entertainment

Portal Kudus - Berikut ini kabar Lesti Kejora melahirkan lebih cepat, kenali beberapa faktor penyebab bayi dalam kandungan lahir prematur.

Simak ulasan kabar Lesti Kejora telah melahirkan anak pertamanya dengan lebih cepat disini.

Kabar bahagia tengah dirasakan Lesti Kejora dan Rizky Billar, lantaran buah hati mereka telah lahir dengan selamat pada Minggu, 26 Desember 2021.

Hal itu dikabarkan Rizky Billar dalam akun Instagram pribadinya @rizkybillar, dengan memosting tangan mungil anak yang dijuluki baby L itu.

Berikut adalah kutipan caption yang ditulis Rizky Billar, tentang kelahiran anak pertamanya dengan Lesti Kejora.

"Alhamdulillah telah lahir anak kami pada minggu malam tanggal 26-12-2021."

Baca Juga: Jadwal Final Piala AFF 2021 Timnas Indonesia vs Thailand Leg 1 dan Leg 2 Live di RCTI dan iNews

Meski kelahiran dinyatakan lebih cepat dari perkiraan yakni usia 34 Minggu, namun kabar baiknya baby L lahir dengan selamat dan sehat.

Dalam sumber akun Instagram yang sama, Rizky Billar menyampaikan kondisi kesehatan Lesti beberapa hari sebelum melahirkan.

Sebab tiga hari sebelum melahirkan, Lesti Kejora mengalami flek dan kontraksi akibat kelelahan.

Sehingga mengahruskan dilakukan tindakan CITO, dimana dari hasil CTG bayi harus segera dikeluarkan demi keselamatan Lesti Kejora dan baby L akhirnya dilakukan persalinan dengan cara cesar.

Baca Juga: LINK Download dan Nonton Film Kupilih Cinta Episode 6 Full Movie di Vidio Bukan Layarkaca21, Indoxxi, Lk21

Menurut informasi yang ada, bahwa Lesti dirawat dan melahirkan di Rumah Sakit Bunda Jakarta.

Selain karena faktor kelelahan yang menjadi salah satu penyebab melahirkan dilakukan lebih cepat, berikut adalah beberapa faktor yang menjadi penyebab bayi lahir prematur.

Dikutip dari Very Well Family, berikut adalah beberapa penyebab bayi dalam kandungan bisa lahir lebih cepat dari perkiraan atau prematur.

1. Infeksi

Beberapa jenis peradangan atau infeksi sistemik dapat menyebabkan seorang ibu melahirkan anaknya lebih awal, termasuk infeksi pada mulut (seperti penyakit gusi), vagina, rahim, dan ginjal.

2. Masalah serviks

Leher rahim yang tidak mencukupi atau leher rahim yang pendek bisa meningkatkan risiko kelahiran prematur.

Baca Juga: Link dan Cara Nonton Drama F4 Thailand Sub Indo Episode 1-16 dan Jadwal Tayang Lengkap Resmi di VIU

3. Merokok

Segala jenis penggunaan tembakau meningkatkan risiko ibu bisa mengalami persalinan prematur.

Nikotin menyebabkan pembuluh darah di rahim menyempit, yang dapat mencegah nutrisi serta oksigen masuk ke bayi, atau berkontribusi pada persalinan dini.

4. Stres

Stres psikologis tingkat tinggi yang kronis bisa menyebabkan persalinan terjadi lebih awal dari yang seharusnya.

5. Mengandung anak kembar

Saat seorang ibu mengandung lebih dari satu bayi bisa menyebabkan rahim menjadi terlalu buncit, sehingga persalinan bisa terjadi lebih awal.

makin banyak anak yang dikandung, semakin tinggi risiko seorang ibu mengalami persalinan prematur.

Baca Juga: F4 Thailand Tayang Dimana? Ini Cara Nonton F4 Thailand Episode 1-16 Gratis dan Jadwal Jam Tayang F4 Thailand

6. Genetik

Risiko ini juga bisa terjadi jika ibu atau saudara perempuan si ibu melahirkan lebih awal, atau jika pernah melahirkan bayi prematur sebelumnya.

Demikian informasi tentang kabar Lesti Kejora melahirkan lebih cepat, kenali beberapa fakyor penyebab bayi dalam kandungan lahir prematur.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib

Tags

Terkini

Terpopuler