Apa Saja Isi Sumpah Pemuda? Cek Rinciannya di sini, Lengkap Dengan Makna dan Tujuan Sumpah pemuda

- 24 Oktober 2022, 18:48 WIB
ilustrasi Apa Saja Isi Sumpah Pemuda? Cek Rinciannya di sini, Lengkap Dengan Makna dan Tujuan Sumpah pemuda
ilustrasi Apa Saja Isi Sumpah Pemuda? Cek Rinciannya di sini, Lengkap Dengan Makna dan Tujuan Sumpah pemuda /kemenpora

Portal Kudus – apa saja isi sumpah pemuda? Berikut adalah rincian isi sumpah pemuda lengkap dengan makan serta tujuan dari sumpah pemuda yang selalu diperingati setiap 28 Oktober.

Sumpah pemuda adalah sebuah teks perjanjian yang isinya adalah tekad dan juga semangat persatuan yang dimiliki oleh para pemuda Indonesia.

Lantas apa saja isi sumpah pemuda ini? Cek rinciannya di sini.

Baca Juga: Kumpulan Twibbon Sumpah Pemuda 2022 untuk Meriahkan Sumpah Pemuda Dengan Gaya Kekinian

Isi Sumpah Pemuda
Adapun isi dari sumpah pemuda yang kita kenal sekarang adalah sebagai berikut:

• Pertama, Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.

• Kedua, Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

Baca Juga: 45 Plus Link Twibbon Sumpah Pemuda 2022, Ramaikan Perayaan Sumpah Pemuda 28 Oktober Dengan Cara yang Asik!

• Ketiga, Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia
Makna sumpah pemuda
Sumpah pemuda telah dirumuskan oleh para pemuda Indonesia sejak 28 Oktober 1928 dan tentunya memiliki maknanya tersendiri. Adapun makna sumpah pemuda sesuai isi sumpah pemuda di atas adalah sebagai berikut:

• Makna dalam ikrar pertama ‘bertanah air satu, tanah air Indonesia’ Ikrar ini merujuk kepada semangat persatuan yang tinggi dari diri setiap pemuda bangsa untuk tetap mempertahankan Indonesia sebagai tanah air bersama.

Makna dalam ikrar kedua ‘berbangsa yang satu, bangsa Indonesia’ Ikrar kedua ini tentunya sangat menggambarkan bagaimana semboyan bangsa Indonesia yaitu. Bhineka tunggal ika yang artinya meskipun berbeda-beda tapi tetap satu.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang ke-47 Dibuka, Berikut Link Daftar dan Cara untuk Lolos Evaluasi

• Ikrar kedua ini memberikan makna bahwa keberagaman yang ada di Indonesia, baik itu agama, budaya, adat istiadat, serta bermacam-macam suku, kita akan tetap menjadi satu kesatuan bangsa Indonesia.

• Makna dalam Ikrar ketiga ‘bahasa persatuan, bahasa Indonesia” Ikrar ketiga ini menunjukkan bahwasanya bangsa Indonesia adalah bangsa yang dapat menyatukan banyak perbedaan di dalamnya dengan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan dan sarana komunikasi dalam masyarakat yang beraneka ragam.

Tujuan sumpah pemuda
Para tokoh yang terlibat perumusan sumpah pemuda 28 Oktober 1928 tentunya membuat ikrar sumpah pemuda dengan tujuan yang mulia, adapun tujuan sumpah pemuda adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Link Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang ke-47, Simak Cara Daftarnya di Sini

• Membangkitkan rasa nasionalisme pemuda pemudi Indonesia dan seluruh rakyat Indonesia pada saat itu untuk mendapatkan kemerdekaan.

• Memupuk rasa persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

• Memaksimalkan usaha untuk meraih kemerdekaan bangsa Indonesia.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP Halaman 77-78 Kegiatan 5, Latihan Kata atau Kalimat Ekspresif

• Menghilangkan sifat kedaerahan dan membautnya menjadi satu sebagai bangsa Indonesia yang utuh.

• Melaksanakan cita-cita serta tujuan untuk mengumpulkan seluruh pemuda Indonesia.

• Melahirkan cita-cita baru bagi semua perkumpulan pemuda-pemudi Indonesia serta memperkuat persatuan dan kesatuan.***

 

Editor: Sugiharto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x