30 CONTOH Soal UTS Matematika Kelas 7 Semester 1 Kurikulum Merdeka 2022 Beserta Kunci Jawabannya

- 14 September 2022, 10:10 WIB
contoh soal UTS Matematika kelas 7 semester 1 Kurikulum Merdeka 2022 beserta kunci jawabannya
contoh soal UTS Matematika kelas 7 semester 1 Kurikulum Merdeka 2022 beserta kunci jawabannya /unsplash.com

Portal Kudus - Berikut 30 contoh soal UTS Matematika kelas 7 semester 1 Kurikulum Merdeka 2022 beserta kunci jawabannya.

Dalam tulisan artikel ini akan dijelaskan mengenai 30 contoh soal UTS Matematika kelas 7 semester 1 Kurikulum Merdeka 2022 beserta kunci jawabannya.

Untuk siswa kelas 7 SMP tentu memiliki keinginan untuk mempersiapkan diri menjelang ujian tengah semester (UTS) lebih awal sehingga membuat dirinya lebih siap untuk menghadapi UTS nanti.

Baca Juga: 15 CONTOH Soal Pola Bilangan Kelas 8 dan Pembahasannya, Latihan Soal Matematika Kelas 8 SMP Pola Bilangan

Dengan banyak berlatih mengerjakan soal akan membantu membiasakan diri memecahkan berbagai permasalahan dan juga dapat membantu anak untuk menambah wawasan dan pengetahuan baru.

Untuk melihat kunci jawaban dan contoh soal UTS Matematika kelas 7 semester 1 Kurikulum Merdeka tahun 2022, silahkan simak pada artikel berikut ini.

Dikutip Portal Kudus dari berbagai sumber berikut adalah 30 contoh soal UTS Matematika kelas 7 semester 1 Kurikulum Merdeka 2022 beserta kunci jawabannya.

Baca Juga: KUMPULAN Soal Psikotes Matematika dan Pembahasannya, Contoh Soal Psikotes Matematika Dasar Soal Cerita

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat pada pilihan A, B, C, dan D di bawah ini!

1. Bentuk paling sederhana dari pecahan 105/405 adalah ....
A. 21/87    C. 7/27
B. 35/135  D. 1/3

Jawaban: C

2. Suhu udara di dalam rumah 12⁰ C, sedangkan suhu udara di luar rumah 17⁰ C lebih rendah dari suhu udara di dalam rumah. Maka suhu udara di luar rumah ....
A. -29⁰ C   C. 5⁰ C
B. -5⁰ C     D. 29⁰ C

Jawaban: B

3. Dari kumpulan-kumpulan berikut yang termasuk himpunan adalah ....
A. Kumpulan Gadis Cantik
B. Kumpulan Pelajaran Sulit
C. Kumpulan Kendaraan Roda Empat
D. Kumpulan Makanan Enak

Jawaban: C

Baca Juga: KUMPULAN Soal UTS PKN Kelas 11 Semester 1 dan Kunci Jawaban, Contoh Soal PKN Kelas 11 Semester 1 Tahun 2022

4. Himpunan L={2, 3, 4, 6, 12} jika dinyatakan dengan notasi pembentuk himpunan adalah ....
A. {x|x > 1, x ∈ bilangan asli}
B. {x|x > 1, x ∈ faktor dari 12}
C. {x|x > 1, x ∈ bilangan cacah}
D. {x|x > 1, x ∈ bilangan kelipatan 12}

Jawaban: B

5. A={y|5≤y≤15,y∈bilangan prima} jika dinyatakan dengan mendaftar anggota-anggotanya menjadi ....
A. A = {3, 5, 7, 9, 11, 13}
B. A = {5, 7, 9, 11, 13}
C. A = {5, 7, 9, 11, 13, 15}
D. A = {5, 7, 11, 13}

Jawaban: D

6. Hasil dari 3/4 - 4/6 adalah ....
A. 1/2    C. 1/12
B. 7/10  D. 2/6

Jawaban: C

7. (-3) x 4 + (-12) : (-2) - (-7) + (-5) = ....
A. 6   C. -16
B. 4   D. -4

Jawaban: D

Baca Juga: SOAL UTS Bahasa Inggris Kelas 9 Semester 1 dan Jawabannya, Contoh Soal Bahasa Inggris Kelas 9 Semester 1 2022

8. Bilangan desimal dari 70% adalah ....
A. 0,7    C. 0,007
B. 0,07  D. 0,0007

Jawaban: A

9. Himpunan semesta yang mungkin dari K = {2, 3, 5, 7, 11} adalah ....
A. Himpunan Bilangan Ganjil
B. Himpunan Bilangan Prima
C. Himpunan Bilangan Bulat
D. Himpunan Bilangan Genap

Jawaban: B

10. Tanda yang tepat dari perbandingan pecahan 1/2… 3/4
A. <   C. >
B. =   D. ≤

Jawaban: A

11. KPK dari 12, 18 adalah ....
A. 36   C. 72
B. 54   D. 108

Jawaban: A

12. FPB dari 18 dan 36 adalah ....
A. 18   C. 108
B. 36   D. 81

Jawaban: A

Baca Juga: LATIHAN Soal IPS Kelas 9 Bab 1 Semester 1 Beserta Jawabannya, Contoh Soal IPS Kelas 9 Bab 1 Tahun 2022

13. Ibu mempunyai uang sebesar Rp. 18.000,00 yang akan dibagikan kepada ketiga anaknya. Anak pertama memperoleh 1/3 bagian dan anak kedua mendapat 1/2 bagian, sedangkan sisanya untuk anak yang ketiga. Maka bagian anak yang ketiga adalah ....
A. Rp. 9.000,00   C. Rp. 3.000,00
B. Rp. 6.000,00   D. Rp. 1.000,00

Jawaban: C

14. Bentuk lain dari bentuk pangkat 7⁴ adalah ....
A. 7 x 7 x 7 x 7
B. 7 + 7 + 7 + 7
C. 4 x 4 x 4 x 4 x 4 x 4 x 4
D. 4 + 4 + 4 + 4 + 4 + 4 + 4

Jawaban: A

15. Hasil dari 456 - 24 x 7 adalah ....
A. 298  C. 288
B. 828  D. 299

Jawaban: C

16. Urutan terendah hingga tertinggi dari 3, -1, 2, -3, 4, 0 adalah...
A. -3, 0, -1, 2, 3, 4
B. -3, -1, 0, 2, 3, 4
C. -1, -3, 0, 2, 3, 4
D. 0, -1, 2, -3, 3, 4

Jawaban: B

Baca Juga: 10 CONTOH Soal Persamaan Nilai Mutlak Kelas 10 SMA Beserta Pembahasannya Pilihan Ganda dan Essay

17. Hasil dari 36 : (-6) + 2 X 7 adalah....
A. 22   C. 8
B. -20  D. -8

Jawaban: C

18. KPK dari bilangan 12 dan 20 adalah....
A. 60 C. 30
B. 40 D. 20

Jawaban: A

19. Suhu mula-mula suatu ruangan adalah 250° C. Ruangan tersebut akan digunakan untuk menyimpan ikan sehinga suhunya diturunkan menjadi –30° C. Besar perubahan suhu pada ruangan tersebut adalah ....
A. –280° C. C. 280° C.
B. –220° C. D. 220° C.

Jawaban: A

20. Manakah di antara bilangan berikut yang merupakan bilangan terkecil... .
A. 0,625 C. 0,5
B. 0,25 D. 0,125

Jawaban: D

Baca Juga: 35 SOAL UTS IPS Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka, Soal IPAS Kelas 4 Semester 1 dan Kunci Jawaban 2022

21. Berapakah hasil dari 1 – 5 x (-2)
A. 11 C. -8
B. 8 D. -9

Jawaban: D

22. Ibu Ana mempunyai persediaan tepung sebanyak 3 kg, karena mendapatkan pesanan kue yang banyak kemudian ia membeli tepung kembali sebanyak 10 kg. Ternyata setelah digunakan tepung yang tersisa adalah 2 kg. Maka tepung yang digunakan untuk membuat kue tersebut adalah …
A. 9 kg   C. 11 kg
B. 10 kg D. 12 kg

Jawaban: C

23. Perhatikan pecahan di bawah ini!
2/3, 3/7, 5/6, 11/13

Urutan pecahan dari yang terkecil hingga yang terbesar adalah …
A. 3/7, 2/3, 5/6, 11/13
B. 3/7, 5/6, 11/13, 2/3
C. 2/3, 3/7, 11/13, 5/6
D. 11/13, 5/6, 3/7, 2/3

Jawaban: A

Baca Juga: DOWNLOAD Soal PTS IPA Kelas 8 Semester 1 Kurikulum 2013 dan Kunci Jawaban Tahun 2022

24. Tuti mempunyai 2 1/4 meter pita. 1 1/4 meter pita tersebut digunakan untuk membuat kerajinan tangan dan 3/12 meter pita diberikan kepada adiknya. Sisa pita milik Tuti sekarang adalah … meter.
A. 1/2  C. 2/4
B. 1/3  D. 3/4

Jawaban: D

25. Himpunan Bilangan Prima Yang Kurang dari 15 adalah..........
A. 1, 3, 5, 7, 9, 11, 13
B. 2, 4, 6, 8, 10, 12, 14
C. 2, 3, 5, 7, 11, 13
D. 1, 2, 3, 5, 7, 11, 13

Jawaban: C

26. Senin, Selasa, Sabtu . Jika himpunan Tersebut di nyatakan dengan menggunakan kata - kata yang tepat adalah
A. Himpunan nama Hari
B. Himpunan nama Hari yang diawali dengan huruf S
C. Himpunan nama hari setelah hari Minggu
D. Himpunan Nama Bulan

Jawaban: B

Baca Juga: 35 SOAL UTS IPS Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdeka, Soal IPAS Kelas 4 Semester 1 dan Kunci Jawaban 2022

27. Himpunan A={3, 5, 7} tidak dapat dinyatakan dengan notasi pembentuk himpunan ....
A. { x | x ∈ bilangan prima antara 1 dan 10}
B. { x | x adalah bilangan ganjil lebih dari 1 dan kurang dari 9}
C. { x | 1 < x < 8, x ϵ bulat ganjil}
D. { x | x adalah 3 bilangan prima ganjil pertama}

Jawaban: A

28. KPK dari bilangan 12 dan 20 adalah....
A. 60  C. 30
B. 40  D. 20

Jawaban: A

29. Bilangan desimal dari 2/5 adalah....
A. 0,4  C. 0,8
B. 0,6  D. 0,2

Jawaban: A

30. Pecahan diantara 2/3 dan 4/7 adalah.....
A. 12/21  C. 13/21
B. 14/21  D. 18/21

Jawaban: C

Demikian terkait 30 contoh soal UTS Matematika kelas 7 semester 1 Kurikulum Merdeka 2022 beserta kunci jawabannya.***

Editor: Azkaa Najmuts Tsaqib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x